Kesabaran Anggota TNI Mengenalkan Olahraga pada Suku Anak Dalam
A
A
A
SAROLANGUN - Olahraga bagi masyarakat umum memang sudah menjadi hal biasa, namun berbeda jika hal itu ada di tengah kalangan warga Suku Anak Dalam (SAD) yang merupakan suku minoritas di Provinsi Jambi.
Pola kehidupannya yang terus berpindah-pindah, membuat kelompok warga SAD tidak mengenal dengan kehidupan masyarakat umum lainnya. Untuk itulah Pemerintah Kabupaten Sarolangun bekerja sama dengan TNI AD, dalam hal ini Kodim 0420/Sarko berniat mengubah pola warga SAD agar tidak berpindah-pindah dan memiliki kehidupan layaknya masyarakat umum.
Mereka (warga SAD) dibuatkan kawasan yang terletak di Desa Lubuk Jering, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun, Jambi. Di kawasan tersebut telah disediakan semua keperluan warga SAD, mulai perumahan, kesehatan, lahan garapan, sarana ibadah, hingga sarana olahraga.
Anggota TNI dari Kodim 0420 Sarko tak henti-hentinya mengajarkan kepada warga SAD, salah satunya olahraga. TNI AD melalui Kodim 0420/Sarko memberikan pelatihan olahraga sebagai bentuk pengetahuan ketangkasan baru bagi warga SAD.
Anggota Kodim 0420/Sarko dibawah komando Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto telah membuktikan hal tersebut, di sela kesibukan pembangunan fisik di kawasan Terpadu SAD, mereka mengajak olahraga warga SAD dengan bermain sepak bola dan bola voli.
Semangat para warga SAD tampak dari raut wajahnya yang berseri-seri saat para prajurit mengajak bermain sepak bola dan voli. Langkah ini merupakan suatu terobosan baru untuk warga SAD agar memiliki kepercayaan diri yang kuat dan menghilangkan rasa rendah diri.
Kegiatan ini juga sebagai motivasi buat warga SAD agar mau mengisi kehidupan dengan hal positif demi kemajuan. Dandim 0420/Sarko Letkol Kav Rohyat mengatakan, pihak harus sabar dalam mengenalkan hal baru ini kepada warga SAD.
"Ya, kami harus sabar, sebab mengubah pola dan mengenalkan hal yang baru itu tidak mudah harus pelan-pelan dan sabar untuk mencapainya. Saat ini kita baru mengenalkan sepak bola dan voli kepada warga SAD, mulai aturan hingga cara bermain. Alhamdulillah mereka sangat antusias sekali," terang Rohyat Kamis (13/12/2018).
Pola kehidupannya yang terus berpindah-pindah, membuat kelompok warga SAD tidak mengenal dengan kehidupan masyarakat umum lainnya. Untuk itulah Pemerintah Kabupaten Sarolangun bekerja sama dengan TNI AD, dalam hal ini Kodim 0420/Sarko berniat mengubah pola warga SAD agar tidak berpindah-pindah dan memiliki kehidupan layaknya masyarakat umum.
Mereka (warga SAD) dibuatkan kawasan yang terletak di Desa Lubuk Jering, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun, Jambi. Di kawasan tersebut telah disediakan semua keperluan warga SAD, mulai perumahan, kesehatan, lahan garapan, sarana ibadah, hingga sarana olahraga.
Anggota TNI dari Kodim 0420 Sarko tak henti-hentinya mengajarkan kepada warga SAD, salah satunya olahraga. TNI AD melalui Kodim 0420/Sarko memberikan pelatihan olahraga sebagai bentuk pengetahuan ketangkasan baru bagi warga SAD.
Anggota Kodim 0420/Sarko dibawah komando Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto telah membuktikan hal tersebut, di sela kesibukan pembangunan fisik di kawasan Terpadu SAD, mereka mengajak olahraga warga SAD dengan bermain sepak bola dan bola voli.
Semangat para warga SAD tampak dari raut wajahnya yang berseri-seri saat para prajurit mengajak bermain sepak bola dan voli. Langkah ini merupakan suatu terobosan baru untuk warga SAD agar memiliki kepercayaan diri yang kuat dan menghilangkan rasa rendah diri.
Kegiatan ini juga sebagai motivasi buat warga SAD agar mau mengisi kehidupan dengan hal positif demi kemajuan. Dandim 0420/Sarko Letkol Kav Rohyat mengatakan, pihak harus sabar dalam mengenalkan hal baru ini kepada warga SAD.
"Ya, kami harus sabar, sebab mengubah pola dan mengenalkan hal yang baru itu tidak mudah harus pelan-pelan dan sabar untuk mencapainya. Saat ini kita baru mengenalkan sepak bola dan voli kepada warga SAD, mulai aturan hingga cara bermain. Alhamdulillah mereka sangat antusias sekali," terang Rohyat Kamis (13/12/2018).
(wib)