Polemik Sekda Bandung, Emil : Jawaban Kemendagri Kurang Lebih Sama

Rabu, 24 Oktober 2018 - 15:20 WIB
Polemik Sekda Bandung, Emil : Jawaban Kemendagri Kurang Lebih Sama
Polemik Sekda Bandung, Emil : Jawaban Kemendagri Kurang Lebih Sama
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan bocoran terkait isi surat jawaban rekomendasi usulan nama baru dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait polemik Sekretaris Daerah Kota Bandung. Menurut Emil, surat jawaban rekomendasi yang dijawab Kemendagri masih sama dengan surat keputusan yang sempat diberikan beberapa waktu lalu. Meskipun, kata Emil, dirinya belum berkomentar resmi terkait nama Sekda Bandung karena masalah ini belum dirapatkan bersama Sekda Jabar.

"Ya, saya kalau nanya hasilnya seperti apa, saya belum rilis secara resmi. Tapi kalau bahasa dari pusatnya seperti itu, kurang lebih sama. Tapi saya belum statemen, karena belum merapatkan karena pak sekdanya belum hadir," kata Emil di Gedung Sate, Rabu(24/10/2018).

Dia menyebutkan, turunnya Surat Kemendagri ini sebaiknya dihormati semua pihak. "Kalau saya selalu mengikuti aturan. Aturan dari pusat seperti itu, ya aturan itu harus kita hormati," ucapnya.

Persoalan pelantikan Sekda definitif Kota Bandung berbuntut panjang. Jelang berakhirnya masa jabatan sebagai Wali Kota Bandung Ridwan Kamil telah menunjuk Benny Bachtiar menjadi Sekda Kota Bandung menggantikan Yossi Irianto yang mengundurkan diri karena ikut dalam ajang Pilkada 2018.

Munculnya nama Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Cimahi Benny Bachtiar bahkan telah mendapatkan surat rekomendasi dari Kemendagri melalui surat keputusan Kementrian Dalam Negeri Nomor 800/8396/OTDA tentang Tanggapan Penggantian Penetapan JPT Pratama Sekda Kota Bandung.

Beberapa waktu lalu, Emil juga telah meminta Wali Kota Bandung Oded M Danial untuk segera melantik Benny. Namun, permintaan itu justru dibalas Oded dengan mengajukan nama baru sebagai penggantian Sekda Kota Bandung Benny Bachtiar ke Kemendagri.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7369 seconds (0.1#10.140)