Setahun Hilang di Hutan Cikole, Mak Titing Ditemukan Tinggal Kerangka

Rabu, 17 Oktober 2018 - 20:14 WIB
Setahun Hilang di Hutan...
Setahun Hilang di Hutan Cikole, Mak Titing Ditemukan Tinggal Kerangka
A A A
LEMBANG - Misteri hilangnya Raden Siti Widianingsih atau Ma Titing (75) di kawasan hutan Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) akhirnya terkuak.

Ma Titing dikabarkan hilang ketika sedang mengikuti gerak jalan sehat pada Selasa 31 Oktober 2017. Baru pada Selasa 16 Oktober 2018, warga melaporkan penemuan kerangka tubuh manusia kepada petugas.

Saat ditindaklanjuti oleh tim gabungan yang terdiri dari Polisi Hutan, SAR, Polsek Lembang dan Polsek Cagak, Subang, kerangka itu dipastikan adalah jasad dari Ma Titing. Kerangka yang ditemukan pada pukul 09.00 WIB itu dalam kondisi berceceran dan sudah tidak utuh.

Di lokasi juga ditemukan barang-barang milik korban yang tercatat sebagai Warga Kampung Cikole RT03/06 Desa Cikole, Kecamatan Lembang, KBB. Termasuk identitas lainnya, seperti tas, celana, baju, sepatu yang terlepas, dan kartu tanda penduduk (KTP).

"Jasad kerangka nenek saya ditemukan di bawah jurang tepatnya di lokasi Batu Apar Hutan Cikole. Karena tidak ada akses, maka untuk menjangkaunya harus dibuatkan jalur evakuasi," ungkap cucu korban, Deden Rohmat (35) yang ikut dalam proses evakuasi, Rabu (17/10/2018).

Dia menjelaskan, kerangka dan pakaian neneknya ditemukan warga Cibeusi yang sedang mencari supa alam di kedalaman Hutan Cikole, yakni Daib (62) dan Karmo (50), warga Kampung Cibeusi RT 6/2, Ciater, Kabupaten Subang. Diduga kuat neneknya terjatuh saat sedang gerak jalan ke dasar jurang, karena di lokasi tampak seperti ada bekas longsoran.

Selama setahun keluarga menganggap korban telah hilang tanpa jejak, apalagi pencarian yang dilakukan Tim SAR saat itu pun tidak menemukan hasil. Sementara menurut penuturan Daib, pada Selasa 16 Oktober 2018, dia bersama Karmo pada pukul 09.00 WIB pergi ke Hutan Lingkung Cikole untuk mencari supa alam (jamur).

Saat melintasi wilayah yang jarang dilewati dirinya melihat sejumlah barang, seperti tas, pakaian, dan celana berceceran. Karena penasaran dirinya lalu memberanikan diri untuk mendekatinya dan kaget karena melihat ada tengkorak. "Abah kaget karena ada tulang-tulang dan tengkorak kepala," ujarnya.

Dia menyebutkan, jika lokasi penemuan tersebut baru pertama kali dilewatinya, karena memang jalurnya cukup sulit karena berupa jurang. Dia langsung melaporkan penemuan ini ke kepala desa dan petugas terkait. Kemudian pada Rabu (17/10/2018) pagi, tim gabungan terdiri dari warga, polisi hutan, pencinta alam turut serta melakukan evakuasi kerangka yang kemudian dibawa ke puskesmas di Subang dan ke rumah duka.
(wib)
Berita Terkait
8 Hari Hilang Misterius...
8 Hari Hilang Misterius saat ke Ladang, Petani di Simalungun Belum Juga Ditemukan
3 Warga Madina Hilang...
3 Warga Madina Hilang Misterius di Bukit Barisan, Tim Gabungan Temukan Jejak Harimau
Wanita Cantik Asal Makassar...
Wanita Cantik Asal Makassar Hilang Misterius Saat Mendaki di Gunung Labbo Maros
Warga di Banyuasin Hilang...
Warga di Banyuasin Hilang Misterius, Diduga Diterkam Buaya saat Cari Rumput
Dikira Hilang di Pantai...
Dikira Hilang di Pantai Siung, Slamet Ikuti Suara Misterius Sejauh 40 Kilometer
Warga Ungkap Gelagat...
Warga Ungkap Gelagat Aneh Dosen UB Sebelum Menghilang Misterius 2 Pekan
Berita Terkini
8 Terdakwa Pabrik Narkoba...
8 Terdakwa Pabrik Narkoba Lolos dari Vonis Hukuman Mati di PN Malang
22 menit yang lalu
Bocah 4 Tahun di Tangerang...
Bocah 4 Tahun di Tangerang Tewas Terbakar di Kontrakan, Diduga Korban Kekerasan
41 menit yang lalu
Perluas Pasar, Pelaku...
Perluas Pasar, Pelaku UMKM Harus Kuasai Marketing Digital
43 menit yang lalu
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah untuk KBM Anaknya
1 jam yang lalu
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar,...
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar, Ajbar Bakal Perkuat Kaderisasi Hadapi Pemilu 2029
1 jam yang lalu
Pemalsuan STNK Mobil...
Pemalsuan STNK Mobil untuk Jaminan Gadai Dibongkar, Begini Modusnya
3 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved