Anjing Liar Hantui Warga Gunungkidul, 13 Kambing Mati Diserang

Selasa, 18 September 2018 - 20:27 WIB
Anjing Liar Hantui Warga...
Anjing Liar Hantui Warga Gunungkidul, 13 Kambing Mati Diserang
A A A
GUNUNGKIDUL - Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) meminta warga waspada dengan serangan anjing liar selama musim kemarau. Ini lantaran selama dua pekan terakhir, tercatat 13 ekor kambing yang mati akibat serangan hewan buas tersebut.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Gunungkidul Bambang Wisnubroto mengatakan, saat ini kawanan anjing liar mengincar ternak kanbing warga di kecamatan Tepus dan Girisubo. Untuk mengurangi banyaknya hewan ternak yang mati karena dihisap darahnya, semestinya ternak warga segera dibawa ke dekat pemukiman warga.

"Total laporan masuk ke dinas ada 13 kambing yang mati," ungkap Bambang kepada wartawan, Selasa (18/9/2018).

Menurutnya, kambing yang mati rata-rata mengalami luka gigitan di leher dan perut. Bambang menduga matinya kambing warga ini lantaran gigitan anjing liar. "Karena kawanan anjing liar memang biasa turun dari bukit ketika musim kemarau panjang. Makanan mereka di atas bukit sudah habis," ucapnya.

Untuk itu, solusi sementara adalah dengan memindahkan ternak warga mendekati rumah warga. "Kebiasaan petani adalah memelihara ternak di ladang yang jauh dari pemukiman. Ini yang menjadikan kawanan anjing liar berani mendekat," ujarnya.

Sementara, Kepala Desa Purwodadi, Tepus Sucipto langsung meminta para petani untuk membawa kambing-kambing yang biasa diladang untuk didekatkan permukiman. "Sudah ada tujuh kambing yang mati karena serangan hewan buas di desa kami, maka ya harus didekatkan dengan pemukiman," ucapnya.
(amm)
Berita Terkait
Gunungkidul Lockdown...
Gunungkidul Lockdown Antraks, Hewan Masuk Wajib Keterangan Sehat
Gawat! 3 Ekor Hewan...
Gawat! 3 Ekor Hewan Ternak Mati Mendadak, Warga Gunungkidul Suspek Antraks
Geger, Buaya Muncul...
Geger, Buaya Muncul di Sungai Oya Gunungkidul
PMK Menyebar di 40 Kelurahan,...
PMK Menyebar di 40 Kelurahan, Pemkab Gunungkidul Syaratkan SKKH Lebih Rumit
Soal Kasus Antraks di...
Soal Kasus Antraks di DIY, Wabup Gunungkidul: Pedukuhan Jati Diisolasi
Hewan yang Suka Menyendiri...
Hewan yang Suka Menyendiri namun Sadis dalam Berburu Mangsa
Berita Terkini
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
3 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
20 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
24 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
31 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Infografis
5 Pejabat China yang...
5 Pejabat China yang Dieksekusi Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved