Lahan Persawahan yang Dilanda Kekeringan di Pringsewu Lampung Meluas

Sabtu, 28 Juli 2018 - 07:55 WIB
Lahan Persawahan yang...
Lahan Persawahan yang Dilanda Kekeringan di Pringsewu Lampung Meluas
A A A
PRINGSEWU - Lahan persawahan yang dilanda kekeringan di Kabupaten Pringsewu kian meluas tidak hanya di Kecamatan Gading Rejo, Pekon Wates dan Gading Rejo Timur. Ratusan hektare tanaman padi di lokasi sawah tadah hujan pada sejumlah desa di Kecamatan Pagelaran Utara juga terancam gagal panen akibat kekurangan air.

Sejumlah lahan persawahan yang sudah ditanami padi umur 7 - 15 hari terlihat mulai kekeringan di sepanjang jalan di Kecamatan Pagelaran Utara.

Bahkan sebagian tanah sudah ada yang retak, bibit padi yang belum sempat ditanam pun terlihat menua di lahan persemaian. Seperti terlihat di Pekon Madaraya, Kecamatan Pagelaran Utara, Kabupaten Pringsewu.

Muryono warga Pagelaran Utara mengatakan, aliran sungai maupun siring sudah kelihatan kering. "Sudah tidak ada airnya lagi yang disedot walau kami telah menyiapkan mesin sedot. Kami hanya mengandalkan hujan turun dari langit untuk membasahi tanaman padi yang mulai kekeringan," kata Muryono, Sabtu (28/7/2018).

Menurut dia, selain siring yang kering embung kecil menyerupai kolam yang dibuat di areal persawahan juga kekeringan. Dia memperkirakan tanaman padi usia dua minggu itu akan mati jika selama dua pekan kemudian hujan tidak juga turun di daerah ini.

Musim gadu bisa gagal panen jika hujan tak segera turun. Dia menyebutkan menanam padi seluas 3/4 hektare pada bulan lalu saat ini kondisinya menguning karena kekurangan air.
(sms)
Berita Terkait
Warga Bontoa Jalan Puluhan...
Warga Bontoa Jalan Puluhan Kilometer untuk Penuhi Kebutuhan Air Bersih
Karawang Mulai Kekeringan,...
Karawang Mulai Kekeringan, BPBD Pasok Air Bersih hingga Tengah Malam
Menteri Siti Nurbaya...
Menteri Siti Nurbaya Ingatkan Pentingnya Kebijakan Water Balance
Lahan Pertanian Alami...
Lahan Pertanian Alami Kekeringan, Petani di Aceh Terancam Gagal Panen
Atasi Kekeringan, Pemkab...
Atasi Kekeringan, Pemkab Bekasi Bakal Pasang Pipa dan Buat Sumur
El Nino Meningkat Lebih...
El Nino Meningkat Lebih 50%, Potensi Kekeringan Makin Nyata
Berita Terkini
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
1 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
1 jam yang lalu
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
1 jam yang lalu
Puncak Peringatan Hari...
Puncak Peringatan Hari Kartini, Kongres Perempuan Dunia Bakal Digelar di Rembang
2 jam yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
3 jam yang lalu
Beri Solusi Konkret...
Beri Solusi Konkret Kasus Penahanan Ijazah, Gubernur Khofifah: Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja yang Ditahan
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved