Batam Geger, Bayi Dibuang dan Terbakar di Tempat Sampah

Rabu, 25 Juli 2018 - 20:13 WIB
Batam Geger, Bayi Dibuang...
Batam Geger, Bayi Dibuang dan Terbakar di Tempat Sampah
A A A
BATAM - Sesosok bayi yang tak diketahui siapa orang tuanya ditemukan di tempat sampah di depan RW 20 RT 6 Pemda 2 Kelurahan Buliang, Batuaji, Batam, Kepulauan Riau Rabu (25/7/2018) pagi. Bayi ini tak sengaja terbakar saat Pasaribu hendak membakar sampah di tempat pembuangan bayi tersebut.

“Mayat bayi ditemukan sekitar pukul 08.00 WIB, saat seorang warga bernama Pasaribu membakar sampah di lokasi pembuangan bayi," ujar Kapolsek Batuaji, Kompol S Dalimunthe, Rabu, (25/7/2018).

Menurut Kompol S Dalimunthe, saat itu Pasaribu sedang membakar sampah. Ia terkejut melihat ada sosok seperti bayi. Kemudian dia memberitahukan ke warga sekitar dan akhirnya dilaporkan ke Polisi.

"Warga yang menemukannya, dilaporkan kepada kami," ujarnya.

Bayi tersebut diduga sengaja dibuang oleh orangtua kandungnya karena malu. Saat dibuang, bayi ini sudah dalam kondisi tak bernyawa. Hal ini terkihat dari kondisi bayi yang membusuk di beberapa bagian tubuhnya.

"Pas dibuang sudah meninggal, dan terbakar tak sengaja saat saksi bakar sampah karena bayi ini berada di tumpukan sampah," ujarnya.

Saat ini Polsek Batuaji sedang melakukan penyelidikan terkait temuan mayat bayi yang ditemukan tak sengaja terbakar ini. Polisi tengah mengumpulkan informasi dari masyarakat sekitar dan juga perangkat RT RW untuk mencari tahu siapa pelaku pembuangan bayi ini.

"Kami tanyakan RT RW, siapa warganya yang selama ini hamil tapi sekarang anaknya tidak ada," tutupnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3077 seconds (0.1#10.140)