Mabuk, Suami Gorok Leher Istri hingga Tewas

Selasa, 25 April 2017 - 08:40 WIB
Mabuk, Suami Gorok Leher...
Mabuk, Suami Gorok Leher Istri hingga Tewas
A A A
KEFAMENANU - Hendrikus Fina (77) warga Opo, RT 01/RW 01 Desa Pantae, Kecamatan Biboki Selatan, Timor Tengah Utara NTT tega menggorok leher istrinya Wilhelmina Afoan (68) hingga nyaris putus. Peristiwa itu terjadi sekira pukul 03.00 Wita, Senin, 24 April 2017 kemarin, saat istrinya sedang tidur tak sadarkan diri di dalam kamar tidur mereka.

Kasat Reskrim Polres Timor Tengah Utara, Iptu Rio Siahaan, menjelaskan saat ini pihaknya sedang mencari tahu motif pembunuhan tersebut.

"Pelaku sudah menyerahkan diri, kemudian barang bukti sebilah parang yang digunakan untuk menghabisi nyawa istrinya juga sudah kita sita, saat ini sedang sedang lakukan pengembangan soal motif pembunuhan itu," kata Rio Siahaan, Selasa (25/4/2017).

Pihak kepolisian juga menduga, sesuai keterangan dari sejumlah saksi disebutkan pelaku diduga mabuk saat menggorok leher istrinya, pelaku juga diketahui sedang membuka usaha suling sopi (arak) ilegal di rumahnya.
(sms)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3946 seconds (0.1#10.24)