Rekonstruksi Pembunuhan Aipda Wayan Sudarsa Dijaga Ketat
A
A
A
MANGUPURA - Rekonstruksi pembunuhan Aipda Wayan Sudarsa di Pantai Kuta, Badung, Rabu (31/8/2016) dini hari dijaga ketat ratusan polisi.
Polisi terlihat berjaga di Jalan Raya Pantai Kuta. Ada juga yang berjaga di Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dipasangi garis polisi.
Di salah satu adegan rekonstruksi, terlihat kedua tersangka pembunuh anggota Polsek Kuta itu bermesraan di Pantai Kuta.
Seperti diketahui, pembunuhan terhadap Aipda Wayan Sudarsa terjadi pada Rabu (17 Agustus 2016) pukul 03.00 Wita di Pantai Kuta, Badung. Kedua tersangka yakni Sara Connor dan David James Taylor ditangkap pada Jumat (19 Agustus 2016) sore.
Polisi terlihat berjaga di Jalan Raya Pantai Kuta. Ada juga yang berjaga di Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dipasangi garis polisi.
Di salah satu adegan rekonstruksi, terlihat kedua tersangka pembunuh anggota Polsek Kuta itu bermesraan di Pantai Kuta.
Seperti diketahui, pembunuhan terhadap Aipda Wayan Sudarsa terjadi pada Rabu (17 Agustus 2016) pukul 03.00 Wita di Pantai Kuta, Badung. Kedua tersangka yakni Sara Connor dan David James Taylor ditangkap pada Jumat (19 Agustus 2016) sore.
(zik)