Truk Terjun ke Sungai karena Jembatan Ambruk, Sopir Tewas

Minggu, 01 Mei 2016 - 00:47 WIB
Truk Terjun ke Sungai...
Truk Terjun ke Sungai karena Jembatan Ambruk, Sopir Tewas
A A A
PALU - Ambruknya jembatan yang menghubungkan dua desa di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, ambruk, Sabtu (30/4/2016) mengakibatkan truk bermuatan pasir terjerembab dan masuk ke sungai. Seorang sopir dilaporkan tewas setelah terjebak di dalam mobil.

Jembatan yang menghubungkan Desa Maku dengan Desa Kaleke, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi ambruk akibat tidak bisa menahan berat beban di atasnya.

Menurut keterangan warga, saat kejadian ada tiga truk bermuatan pasir sedang berjalan beriringan di atas jembatan. Truk paling depan berhasil lolos. Saat truk kedua mencapai bagian tengah, truk di belakang tiba-tiba masuk ke jembatan. Akibatnya, jembatan berkapasitas 12 ton itu ambruk karena tidak bisa menahan beban dan dua truk itu pun terjun ke sungai.

Dua sopir truk ikut terjungkal ke dalam sungai. Warga yang melihat kejadian tersebut langsung melakukan pertolongan terhadap salah satu sopir. Sementara, satu sopir lainnya terjebak di dalam truk yang setengah badannya sudah dipenuhi air sungai.

Untuk mengevakuasi sopir nahas itu, Basarnas Palu diterjunkan. Namun, derasnya arus sungai membuat proses evakuasi berjalan sulit sehingga aparat kepolisian dan Basarnas terpaksa menggunakan alat berat.

Menurut Kepala Kantor Basarnas Palu Djafar Henaulu, setelah 10 jam, sopir truk bernama Gopal, warga Kelurahan Buluri, Palu Barat, akhirnya berhasil dievakuasi. Namun, nyawanya tidak tertolong karena terlalu lama terjebak di dalam air.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5452 seconds (0.1#10.140)