Kader Perindo Maju di Pilkada Bengkulu Selatan

Rabu, 09 September 2015 - 19:46 WIB
Kader Perindo Maju di Pilkada Bengkulu Selatan
Kader Perindo Maju di Pilkada Bengkulu Selatan
A A A
JAKARTA - Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) mendukung keikutsertaan kadernya, Dirwan Mahmud maju dalam Pilkada Bengkulu Selatan. Kedatangan Dirwan didampingi oleh tokoh muda Kader Perindo Alan Juyadi dan Ivahn Badai Caliandra.

"DPP Perindo mendukung penuh Dirwan dari Bengkulu Selatan untuk maju dalam Pilkada. Dirwan didampingi oleh tokoh muda Kader Perindo Alan Juyadi dan Ivahn Badai Caliandra," kata Ketua Bidang Organisasi DPP Perindo Syafril Nasution di MNC Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (9/9/2015).

Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Bengkulu Selatan yang dikenal dengan sebutan Dirwan Gusnan, kata dia, bertemu juga dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Perindo Ahmad Rofiq. Pertemuan itu guna menyolidkan dukungan untuk kader Perindo.

"Agenda konsolidasi terkait agenda Partai Perindo di Bengkulu dan memantapkan tujuan Partai Perindo untuk memperjuangkan hak-hak, dan kesejahteraan kalangan ekonomi menengah ke bawah Indonesia," katanya.

Pada kesempatan ini, sambung Syafril, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati turut memaparkan visi misi dan kesiapannya dalam mengikuti rangkaian Pilkada yang bersih dan serius memenangkan kompetisi politik ini secara damai.

Sementara itu, menurut Alan Juyadi yang juga tokoh asli dari Bengkulu Selatan, kehadiran kader Partai perindo seperti pasangan Dirwan dan Gusnan yang ikut dalam Pilkada ini sebagai sebuah bukti kuat, kalau Partai Perindo ke depan akan semakin kuat dan dicintai oleh rakyat Indonesia.

"Apalagi sosok pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati ini juga merupakan tokoh Masyarakat Bengkulu Selatan yang dihormati dan diharapkan oleh masyarakat Bengkulu Selatan. (Semoga) ke depannya dapat memberikan sebuah perubahan yang menyeluruh dalam mempercepat pemerataan pembangunan di Bengkulu Selatan," tuturnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6026 seconds (0.1#10.140)
pixels