BPBD Sleman Petakan Daerah Rawan Longsor

Sabtu, 23 Mei 2015 - 03:05 WIB
BPBD Sleman Petakan...
BPBD Sleman Petakan Daerah Rawan Longsor
A A A
SLEMAN - Memasuki kemarau ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kabupaten Sleman memanfaatkannya dengan membuat peta daerah rawan longsor yang lebih detail. Hal ini dilakukan agar ketika pergantian musim, penanganan musibah bisa lebih cepat cepat direspons.

Kepala Bidang Kesiapsiagaan dan Pencegahan BPBD Kabupaten Sleman Heru Saptono mengatakan, selama ini peta daerah rawan longsor yang dimiliki pihaknya berskala besar.

"Kita perlu peta yang lebih detail lagi. Juni nanti, dilakukan pengadaan untuk pembuatan peta ini," kata dia, Jumat (22/5/2015).

Dengan peta yang lebih detail ini, nantinya lebih terlihat di mana titik rawan longsor yang mengancam rumah penduduk atau tidak. Ketika ada ancaman, terutama di musim hujan, penanganan musibahnya bisa lebih cepat.

Musibah longsor setiap tahun selalu mengancam Kabupaten Sleman, terutama di wilayah perbukitan di Kecamatan Prambanan.

Guna meningkatkan mitigasinya, selain membuat peta rawan longsor, di daerah tersebut saat ini dalam proses pemasangan Early Warning System (EWS).

"Kita pasangi EWS yang terintegrasi dengan penakar curah hujan. Ada tiga unit yang akan kita pasang di Prambanan," ujarnya.

EWS untuk longsor tersebut dilengkapi dengan sirine. Dipasang pula sebuah sistem pengaturan secara online. "Jadi nantinya, ketika memang terjadi ancaman, EWS bisa dikendalikan dari jarak jauh oleh petugas kita. Atau juga bisa dibunyikan oleh masyarakat setempat," katanya.
(zik)
Berita Terkait
Material Longsor Putus...
Material Longsor Putus Akses Jalan Kota Palopo-Toraja
Pencarian 3 Warga Korban...
Pencarian 3 Warga Korban Tanah Longsor di Kota Bogor
Tembok Penahan Tanah...
Tembok Penahan Tanah di Cibinong Longsor, 12 Rumah Terancam
Jalur Medan-Berastagi...
Jalur Medan-Berastagi Longsor, Lalu Lintas Lumpuh Total Tewaskan Satu Orang
Galian Tambang di KBB...
Galian Tambang di KBB Longsor, Tiga Kendaraan Tertimpa
Akses Jalan Poros Sinjai-Malino...
Akses Jalan Poros Sinjai-Malino Sempat Putus Diterjang Longsor
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
17 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
5 Daerah Terdingin di...
5 Daerah Terdingin di Indonesia dengan Pemandangan Indah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved