Ini Keluhan PDP dalam Keadaan Mengandung Dirawat di RSUD Sidimpuan

Jum'at, 03 April 2020 - 20:14 WIB
Ini Keluhan PDP dalam Keadaan Mengandung Dirawat di RSUD Sidimpuan
Gedung RSUD Padangsidimpuan (Foto/Sindonews/zia nasution)
A A A
PADANGSIDIMPUAN - Seorang ibu hamil menjadi pasien dalam pengawasan (PDP) saat ini menjalani perawatan di RSUD Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut) mengeluhkan minimnya fasilitas medis yang didapatkannya.

Keluh kesahnya itu diungkapkan melalui akun media sosial pribadinya di beranda status dan sebuah video yang mengharap belas kasihan untuk dirujuk ke Kota Medan.

Sedangkan tulisan di FB sendiri sudah di like 345 orang dan dibagikan 26 kali serta puluhan komentar yang mengucapkan kasihan.

Berikut tulisannya.

"Untuk bapak wali kota Padang Sidempuan tercinta, BPK Irsan tolong lah pak kasi kan kesempatan saya di rujuk ke Medan di rumah sakit yg lebih layak lagi, dr pada rumah sakit umum kota padang Sidempuan ini, kasian kandungan saya, fasilitas dsini juga krg memadai, klo saya tahankan lama2 dsini yg ada saya cepat2 mati konyol ????, saya hanya ingin yg terbaik utk kesehatan dan kandungan saya,,,, sesak saya semakin parah dsini pak...... Tolong perbantukan rujukan saya... Terimakasih" tulisnya di akun facebook.

Sedangkan pada video yang dibagikan, dirinya mengungkapkan keluhannya, diantaranya meminta air minum baru datang dua jam padahal pasien ini sendiri juga dalam keadaan hamil. " Gimana mau kuat nasinya aja keras, orang sehat aja ngak mau makan ini. Ini ruangan rumah sakit sesak Ya Allah. Minya minum saja dua jam baru datang..Allah Tuhanku" keluhnya sambil menangis.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.9925 seconds (0.1#10.140)