Remaja Terseret Palung Pantai Kemiren Ditemukan Tak Bernyawa

Sabtu, 06 Juli 2019 - 18:06 WIB
Remaja Terseret Palung Pantai Kemiren Ditemukan Tak Bernyawa
Tim SAR gabungan saat melakukan evakuasi terhadap korban tenggelam. FOTO/IST
A A A
CILACAP - Seorang remaja ditemukan tak bernyawa setelah tenggelam di kawasan Pantai Kemiren Cilacap Jawa Tengah. Jenazahnya segera dievakuasi tim SAR gabungan ke rumah sakit sembari menunggu diambil pihak keluarga.

Korban diketahui bernama Alfian (16) warga Jalan Perintis kemerdekaan Nomor 41 Kebonmanis Kecamatan Cilacap Utara. Kejadian nahas bermula saat korban korban sedang mandi di pantai bersama rekannya bernama Akmal (14), pada Kamis 4 Juli.

Saat asyik mandi tiba-tiba keduanya terperosok ke dalam palung sehingga mereka terseret arus. Beruntung Akmal bisa menyelamatkan diri. Namun Alfian tidak bisa lolos hingga hilang ditelan ombak.

"Pencarian penyisiran mengunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) dari TKP ke arah timur sampai PLTU Karang Kandri dan ke arah barat sampai Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap (PPSC). Korban berhasil ditemukan di area TKP dalam keadaan meninggal dunia," terang Koordinator Pos SAR Cilacap, Mulwahyono, Sabtu (6/7/2019).

Guna memudahkan pencarian oleh tim SAR gabungan juga dilengkapi peralatan SAR air. Setelah dilakukan penyisiran dan penyelaman, jenazah korban ditemukan sekira pukul 13.00 WIB.

"Proses evakuasi melibatkan tim SAR gabungan di antaranya Polsek, Koramil, Polair, BPBD, RAPI, SAR MTA, Kemiren, Bagana, TPKL dan kelurga. Selanjutnya jenazah korban dibawa ke RSUD Cilacap untuk penanganan medis," sambung Mul.

"Saat ini kondisi tinggi gelombang Pantai Kemiren mencapai tiga meter, arah angin dari barat menuju timur dan cuaca cerah," tutup dia.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.3954 seconds (0.1#10.140)