Karsa janji akomodir aspirasi Khofifah

Senin, 07 Oktober 2013 - 19:21 WIB
Karsa janji akomodir aspirasi Khofifah
Karsa janji akomodir aspirasi Khofifah
A A A
Sindonews.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa) berjanji akan mengakomodir sejumlah aspirasi dari pasangan Khofifah Indar Paranwasa-Herman, serta peserta Pilkada Jatim lainnya.

"Salah satu bentuk kebersamaannya visi misi calon lain, kita masukkan Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)," ujar Gubernur Jatim terpilih Soekarwo usai mengikuti sidang putusan sengketa Pilkada Jatim, di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (7/10/2013).

Dirinya pun mengaku sudah menyampaikan ke DPRD agar menyisihkan waktu menampung aspirasi calon lain dalam RPJMD.

Seperti diketahui, pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa) ditetapkan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2013-2018. Hal itu menyusul putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan Khofifah Indar Paranwasa-Herman.

"Menjatuhkan putusan, menolak dalil pemohon seluruhnya," ujar Wakil Ketua MK Hamdan Zoelva.

Sementara itu, Kuasa Hukum pasangan Khofifah-Herman Soerjadi, Otto Hasibuan mengatakan, pihaknya akan membicarakan kemungkinan-kemungkinan atas langkah selanjutnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3483 seconds (0.1#10.140)