BNPP dan Fopertas Bangun Laboratorium Perbatasan di Sambas

Kamis, 24 November 2022 - 19:55 WIB
loading...
BNPP dan Fopertas Bangun...
Pertemuan membahas pengembangan Laboratorium Perbatasan berbasis agroekowisata di Sambas, Kalimantan Barat. Foto/Ist
A A A
SAMBAS - Laboratorium Perbatasan (Border Edu Eco-Tourism) berbasis agroekowisata dikembangkan di Paloh, Sambas, Kalimantan Barat. Pengembangan laboratorium ini untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat perbatasan.

Hal itu disepakati dalam pertemuan Badan Nasional Pengelola Perbatasan Republik Indonesia (BNPP), Forum Perguruan Tinggi untuk Perbatasan (Fopertas) dengan Pemkab Sambas.



Sekretaris BNPP, Restuardy Daud menyampaikan kerja sama dengan Fopertas merupakan bagian langkah strategis pembangunan perbatasan yang melibatkan perguruan tinggi atau akademisi.

"Laboratorium Perbatasan di Desa Temajuk, Kecamatan Paloh, Sambas ini bertujuan mendorong peningkatan kemandirian sekaligus daya saing ekonomi lokal. Selain itu, untuk pengembangan usaha dan teknologi tepat guna, serta keberlanjutan pemberdayaan masyarakat perbatasan negara," ujar Restuardy, Kamis (24/11/2022).

Dalam kesempatan itu, Plh Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan, Gutmen Nainggolan, mengungkapkan Pemkab Sambas menyambut baik rencana Laboratorium Perbatasan.

"Sekda Sambas mewakili Pemda menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada BNPP dan Tim Fopertas yang telah memilih Desa Temajuk sebagai lokus pembinaan masyarakat perbatasan dalam konteks agroekowisata. Pemda Sambas menyampaiakan dukungan terhadap program ini," ujar Gutmen.


Sementara, Koordinator Fopertas, Prof Suratman, dari Universitas Gadjah Mada (UGM) menjelaskan, Laboratorium Perbatasan tersebut memiliki enam potensi dan manfaat. Di antaranya yaitu menjadi area tumbuh cepat dan sejahtera, meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), membuka kesempatan kerja.

Selanjutnya membuka peluang/kesempatan ekonomi antarnegara, menjadi wahana penerapan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) bagi pendidikan, dan mendukung pembangunan Pusat Kegiatan Strategis Nasional (PKSN) Paloh-Aruk.

Laboratorium Perbatasan tersebut diharapkan dapat dilaksanakan guna memaksimalkan keunggulan Desa Temajuk yang memiliki pesisir pantai berbatu unik dengan panorama sunset yang indah. Pantai ini juga menyimpan kekhasan biota laut penyu dan potensi wisata bahari snorkling, keunikan homestay (rumah terbalik).

Program yang akan diterapkan antara lain pengelolaan secara kolaboratif, site plan tata kelola, pengembangan Iptek tepat guna dan kearifan lokal. Selanjutnya sinergitas kegiatan dan fungsi dengan formulasi berupa Kedai Reka sehingga tumbuh usaha-usaha di Temajuk yang dapat memberikan sumbangan pada PAD.

Fopertas juga akan membantu pendampingan kepada Kabaupaten Sambas dengan pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata di perbatasan Paloh-Aruk dan dalam meningkatkan Anugerah Desa Wisata dari urutan 300 menjadi 50 besar.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Survei LSI: Elektabilitas...
Survei LSI: Elektabilitas Edi-Bahasan di Pilkada Pontianak Tembus 70%
Kelompok Tani di Kualan...
Kelompok Tani di Kualan Hilir Ketapang Terima Ratusan Ekor Bibit Ayam
Strategi BKKBN Kalbar...
Strategi BKKBN Kalbar Turunkan Angka TFR Berbasis Demografi
Pabrik Kelapa Sawit...
Pabrik Kelapa Sawit di Sambas Dibakar, Polisi Didesak Turun Tangan
Penampakan Upacara HUT...
Penampakan Upacara HUT ke-79 RI di Pos Lintas Batas Negara Badau Kalbar
Sopir Ambulans RSUD...
Sopir Ambulans RSUD Sintang Dimutasi usai Turunkan Jenazah Bayi di SPBU
Cegah Kebakaran Hutan...
Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Langit Kalbar Ditaburi 13 Ton Garam
Tragis, Wanita Muda...
Tragis, Wanita Muda Tewas Jatuh dari Lantai 3 saat Olahraga Treadmill
Diwarnai Aksi Kejar-kejaran,...
Diwarnai Aksi Kejar-kejaran, Polisi Berhasil Ringkus 6 Perampok Sadis di Singkawang Kalbar
Rekomendasi
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
Berita Terkini
Jumat Agung di Katedral...
Jumat Agung di Katedral Jakarta Tampilkan Drama Jalan Salib Mater Purissima
47 menit yang lalu
Tanjung Priok Lumpuh:...
Tanjung Priok Lumpuh: Sinyal Gawat Darurat Sistem Logistik Nasional
53 menit yang lalu
Korban Pelecehan Seksual...
Korban Pelecehan Seksual Oknum Dokter di RS Swasta Malang Bertambah Jadi 4 Orang
1 jam yang lalu
Disnaker Jakarta Anjurkan...
Disnaker Jakarta Anjurkan Poin Ini untuk Pegadaian soal Usia Pensiun
1 jam yang lalu
Profil Dokter AYP yang...
Profil Dokter AYP yang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Pasien Wanita di RS Persada Malang
1 jam yang lalu
JATMA Aswaja Bangun...
JATMA Aswaja Bangun Bangsa dan Kokohkan Nasionalisme Melalui Tarekat
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved