Antisipasi Banjir, Pemkot Jakut Keruk Lumpur dan Sampah Kali Bangleo

Senin, 14 November 2022 - 08:08 WIB
loading...
Antisipasi Banjir, Pemkot...
Petugas gabungan Kecamatan Cilincing bersama masyarakat mengeruk lumpur dan sampah di Kali Bangleo, Kelurahan Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Petugas gabungan Kecamatan Cilincing bersama dengan masyarakat setempat mengeruk lumpur dan sampah di Kali Bangleo, Kelurahan Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Pengerukan ini untuk mengantisipasi luapan banjir.

Sekretaris Camat Cilincing Idham Mugabe menjelaskan, kondisi Kali Bangleo mengalami penyempitan dan pendangkalan akibat sampah dan sedimen lumpur. Hal ini karena diakibatkan minimnya kesadaran masyarakat terhadap pengelolaan sampah.

”Di sini persoalannya bukan karena minim tempat sampah. Program pengelolaan sampah sudah berjalan di setiap RT. Kita sosialisasikan agar warga tertib tidak membuang sampah ke Kali Bangleo,” kata Idham, Senin (14/11/2022).



Idham mengatakan, pihaknya juga menemukan hal lain di lingkungan dekat Kali Bangleo, yakni perilaku masyarakat yang buang air besar sembarangan (BABS). Hal ini terlihat dari jamban ‘helikopter’ ditemukan di tepi Kali Bangleo.

Melihat kondisi tersebut, pihaknya langsung melakukan pembongkaran. Sebagai gantinya, pihak Kecamatan Cilincing berencana akan membangun MCK komunal di lokasi untuk mengantisipasi keberadaan jamban tersebut.



”Jamban helikopter itu tidak sesuai dengan perilaku hidup bersih dan sehat, akhirnya kita bongkar. Kami rencanakan bangun MCK komunal, baik itu menggunakan anggaran pemerintah atau kolaborasi dengan pihak swasta masih kita rencanakan,” ucapnya.

Adapun kerja bakti di sekitar Kali Bangleo melibatkan 200 personel gabungan beserta masyarakat. Selain kerja bakti, petugas juga menggencarkan sosialisasi dari pintu ke pintu terhadap larangan membuang sampah ke kali.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
Gubernur Jabar Minta...
Gubernur Jabar Minta Kementerian ATR/BPN Batalkan Sertifikat di Bantaran Kali Bekasi
Lumpur Bekas Banjir...
Lumpur Bekas Banjir di Vila Nusa Indah Masih Tebal, Pengendara Banyak yang Jatuh
Rp500 Miliar Disiapkan...
Rp500 Miliar Disiapkan untuk Normalisasi Kali Bekasi, Cileungsi, dan Cikeas
Banjir Jakarta Makin...
Banjir Jakarta Makin Parah! Pramono Anung Percepat Normalisasi Kali Ciliwung
1.500 Ton Sampah Terbawa...
1.500 Ton Sampah Terbawa Banjir Kiriman Numpuk di TB Simatupang
Parah! Ini Penampakan...
Parah! Ini Penampakan Sungai Citarum Lama di Oxbow Cicukang Jadi Lautan Sampah
Pengerukan Sedimentasi...
Pengerukan Sedimentasi Sungai di Jakarta hingga Agustus, Puasa Tetap Kerja
Apel Siaga Jakarta,...
Apel Siaga Jakarta, 17 Sungai dan Kanal Dikeruk Serentak
Rekomendasi
Kisah Suryani, Pedagang...
Kisah Suryani, Pedagang Eceran yang Naik Kelas Berkat KUR BRI
Geger Bos Besar Honda...
Geger Bos Besar Honda Shinji Aoyama Tiba-tiba Mundur, Ada Apa?
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Gubernur Jabar Apresiasi Kinerja Bulog saat Panen Raya
Berita Terkini
Pramono Anung Copot...
Pramono Anung Copot Direktur IT Bank DKI Buntut Gangguan Layanan Digital
13 menit yang lalu
Wali Kota Cilegon Larang...
Wali Kota Cilegon Larang Pendatang Tanpa Keahlian Masuk ke Wilayahnya
18 menit yang lalu
2 Gempa Berurutan Guncang...
2 Gempa Berurutan Guncang Solok Sumbar, Warga Panik Keluar Rumah
39 menit yang lalu
Jasa Marga Catat 1,6...
Jasa Marga Catat 1,6 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek di Hari Terakhir Cuti Lebaran
54 menit yang lalu
Mantan Kapolsek Mulia...
Mantan Kapolsek Mulia Tewas Ditembak OTK di Puncak Jaya
1 jam yang lalu
12 Orang Meninggal dalam...
12 Orang Meninggal dalam Bentrokan Pilkada Puncak Jaya
1 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi NATO, Putin...
Antisipasi NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved