Polisi Olah TKP Kebakaran Balai Kota Bandung, 1 Mandor Diamankan 3 Pekerja Dicari

Senin, 07 November 2022 - 14:21 WIB
loading...
Polisi Olah TKP Kebakaran Balai Kota Bandung, 1 Mandor Diamankan 3 Pekerja Dicari
Penampakan kebakaran hebat yang menghanguskan Balai Kota Bandung, tepatnya di Kantor Bappelitbang, Senin (7/11/2022). Foto/SINDOnews/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - Polrestabes Bandung menggelar oleh tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran hebat yang melanda Balai Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (7/11/2022).

Kebakaran hebat tersebut menimpa Kantor Bappelitbang di lingkungan Balai Kota Bandung, Jalan Wastu Kencana, Kota Bandung.



Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung menyatakan, pihaknya menggelar olah TKP untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran. Selain olah TKP, kata Kombes Pol Aswin, pihaknya juga bakal meminta keterangan dari sejumlah saksi.

"Seperti biasanya olah TKP, kami akan memeriksa dan memintai keterangan beberapa orang atau banyak orang yang ada di sekitar TKP," ujar Kombes Pol Aswin.

Bahkan, Kombes Pol Aswin menyatakan, pihaknya sudah mengamankan sejumlah orang terkait peristiwa tersebut. Namun, dia enggan menyebut siapa orang yang diamankan itu.

"Ada beberapa, tapi belum kami sampaikan. Nanti setelah selesai beberapa yang kita amankan akan kita infokan lebih lanjut," jelasnya.


Sementara itu, Kapolsek Sumur Bandung, Kompol Deny Rahmanto mengaku, pihaknya telah mengamankan satu orang untuk dimintai keterangan terkait peristiwa itu.

"Yang kita amankan satu," ujar Kompol Deny.

Satu orang yang diamankan polisi itu merupakan pekerja proyek pengelasan atap bangunan kantor Bappelitbang. Total ada empat pekerja dalam proyek tersebut, tiga pekerja lainnya masih dalam pencarian polisi.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1748 seconds (0.1#10.140)