Laka Maut Angkot Vs Fuso, 3 Tewas dan 2 Luka Parah

Senin, 27 April 2020 - 15:17 WIB
loading...
Laka Maut Angkot Vs Fuso, 3 Tewas dan 2 Luka Parah
Tabrakan maut terjadi antara angkot jenis Carry BG 1033 HQ dan Mobil Truck Fuso HINO B 9328 UZ di Jalan Lintas Sumatera. iNews TV/Era
A A A
MUSI RAWAS - Tabrakan maut terjadi antara angkot jenis Carry BG 1033 HQ dan Mobil Truck Fuso HINO B 9328 UZ di Jalan Lintas Sumatera Desa Muara Beliti Baru Kecamatan Muara beliti Kabupaten Musi Rawas, Senin (27/4/2020) pukul 05.30 WIB. Akibat peristiwa itu tiga penumpang angkot tewas.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Suhendro Melalui Kabag Humas polres Musi Rawas AKP Madroji mengatakan, kecelakaan itu bermula saat mobil Angkot yang mengangkut empat orang pedagang sayur, warga Muara Beliti dengan kecepatan kencang dari arah Lubuk Linggau menuju Muara Beliti.

Tiba di tempat kejadian diduga angkot tersebut menabrak bagian samping kanan mobil Truk Fuso Hino, yang berjalan dari arah berlawanan Muara Beliti ke Lubuklinggau. "Saat ini, pihak Lakalantas masih melakukan penyelidikan dan meminta keterangan saksi saksi," ujar Madroji.

Dijelaskan akibat kejadian itu tiga nyawa melayang yakni Arafik (40) sebagai sopir angkot, warg Desa Muara Beliti Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas, Korban kedua Nur Aina (55), warga Desa Muara beliti Baru dan Bahaya (50), warga Desa Muara Beliti Baru Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas. "Ketiganya meningal dunia karena mengalami luka yang cukup parah akibat benturan yang di alami saat kecelakaan," sebutnya.

Sementara itu dari keterangan salah satu warga sekitar mengatakan, ada dua penumpang anggkot yang selamat yakni Amrai (45) dan Rahan (40) yang hanya mengalami luka-luka dan patah tulang ringan. Sedangkan lawannya sopir Mobil Truck Fuso Hino Nopol B 9328 UZ, tidak mengalami cidera. (Baca: Jual Senpi Rakitan, Residivis Kasus Narkoba Tumbang Ditembak Polisi).

"Dua yang selamat, Amrai yang duduk di depan. Satu lagi duduk paling belakang, nah yang meninggal itu duduk pas di belakang sopir dengan di dekat pintu," pungkas saksi mata bernama Cery.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.1996 seconds (0.1#10.140)