Minibus Terjun ke Jurang Sedalam 100 Meter di Taput, 4 Penumpang Tewas

Minggu, 14 Agustus 2022 - 17:17 WIB
loading...
Minibus Terjun ke Jurang...
Polres Tapanuli Utara evakuasi penumpang dan supir minibus yang terjun bebas kedalam jurang sedalam 100 meter. MPI/Robert
A A A
TAPANULI UTARA - Diduga pengemudi kurang hati-hati, mobil minibus jenis Toyota Innova Reborn nomor Polisi BK 1122 EW, masuk ke jurang sedalam 100 meter, Sabtu 13 Agustus 2022 malam.

Peristiwa itu terjadi di depan SPBU Rapi di Jalan Balige Kelurahan Situmeang Habinsaran, Kecamatan Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara (Sumut).

Kasi Humas Polres Taput, Aiptu Walpon Baringbing menerangkan, empat korban meninggal dunia di TKP dalam peristiwa tersebut. Keempat korban yaitu, Bonari Sagala (30), Mangasi Sagala (78), Sabam Sagala (60) dan Jahipas Sagala (67). Semua korban warga Desa Parbuluan Lima, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi Sumut.

Walpon menjelaskan, saat kejadian di dalam mobil ada lima orang, divantaranya satu pengemudi dan empat penumpang. Dan satu orang penumpang selamat yakni, Frinandus Nainggolan (35) yang juga satu Desa dengan penumpang lainnya.

Dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, ungkap Walpon Baringbing, peristiwa tersebut terjadi, mobil datang dari arah Tarutung Taput menuju arah Kecamatan Siborongborong Taput, dan mobil dikemudikan oleh Bonari Sagala.

"Setibanya di tempat kejadian, mobil yang dikemudikan oleh Bonari Sagala mengalami slip, hingga lepas kendali dan masuk ke jurang sedalam 100 meter di sebelah kiri searah tujuannya," sebut Walpon Baringbing kepada MPI, Minggu (14/8/2022).

Sebelum mobil masuk kedalam jurang, ujar Walpon Baringbing, saat itu ada motor jenis Honda Supra nomor Polisi BK 3484 OAL sedang parkir di pinggir jalan sebelah kiri arah ke Siborongborong, milik Tribogal Marbun (18) Penduduk Desa Pangindoan, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba Sumut.

Lalu mobil tersebut menabrak motor dan mendorongnya ikut masuk ke jurang. Sedangkan pemilik motor saat itu berdiri jauh dari motornya, sehingga tidak ikut tertabrak.

Posisi di tempat kejadian, tutur Walpon, jalan menikung serta jalan licin diduga ada tumpahan minyak di badan jalan.

Baca: Kronologi Truk Fuso Maut Tewaskan 5 Orang di Cianjur.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kecelakaan Beruntun...
Kecelakaan Beruntun di Tol Jagorawi KM 22+200, Lalu Lintas Arah Jakarta Padat
Pengacara Bawa Pistol...
Pengacara Bawa Pistol dan Senapan hingga Sabu Jadi Tersangka dan Dijerat Pasal Berlapis
Gara-gara Kecelakaan...
Gara-gara Kecelakaan di Senen, Pengacara Ditangkap Ketahuan Bawa Senpi dan Narkoba
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
Munas ParPaluta Kembali...
Munas ParPaluta Kembali Pilih Hamsiruddin Jadi Ketua Umum
Dihadiri Tokoh Nasional,...
Dihadiri Tokoh Nasional, Masyarakat Tabagsel di Jabodetabek Gelar HBH
Truk Terjun ke Dasar...
Truk Terjun ke Dasar Sungai Picu Kemacetan di Jalan Raya Malang-Kediri
Rekomendasi
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
Viral Rekaman Suara...
Viral Rekaman Suara Pertengkaran Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga Berujung Talak
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
Berita Terkini
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
1 jam yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
1 jam yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
1 jam yang lalu
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
1 jam yang lalu
Budaya Nikah ala Sasak...
Budaya Nikah ala Sasak Ditampilkan di Halalbihalal Masyarakat Lombok Diaspora
1 jam yang lalu
Pramono Anung Ditemani...
Pramono Anung Ditemani Charles Honoris Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
1 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved