Rektor UNM Apresiasi 9 Mahasiswa yang Ikut KKN Kebangsaan di Kalteng

Jum'at, 15 Juli 2022 - 13:56 WIB
loading...
Rektor UNM Apresiasi...
Pelepasan mahasiswan KKN Kebangsaan ke Kalteng yang berlangsung di Gedung Pinisi Lt 7 UNM, Jumat (15/7/2022). Foto/Istimewa
A A A
MAKASSAR - Rektor Universitas Negeri Makassar ( UNM ) melepas secara simbolis mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan yang akan ditempatkan di Kalimantan Tengah (Kalteng) Palangka Raya.

Pelepasan itu berlangsung di Gedung Pinisi Lt 7 UNM, Jumat (15/7/2022). Turut hadir dalam pelepasan KKN Kebangsaan Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Hasnawi dan Ketua Satgas KKN Dr Arifin Manggau.



KKN Kebangsaan merupakan program Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemenristekdikti bekerjasama dengan Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) dengan melibatkan semua perguruan tinggi negeri di tanah air.

Sebanyak 9 orang mahasiswa UNM menjadi delegasi yang telah mengikuti seleksi dalam proses seleksi dan akan mengikuti KKN Kebangsaan bersama sejumlah Universitas yang tergabung dalam program KKN Kebangsaan.

Rektor UNM Prof Husain Syam mengatakan, UNM sebagai pendidikan tinggi yang berstatus sebagai perguruan tinggi unggul akan selalu berpartisipasi dalam setiap kegiatan.

“Kita selalu mengikutsertakan anak-anak kita setiap momen dan perhelatan, karena kita kampus unggul, sehingga di setiap ajang kita harus mampu untuk ikut serta,” ungkapnya.



Lebih lanjut, Husain Syam berpesan agar para mahasiswa mampu menunjukkan kepercayaan dirinya dan menjadi bagian ide-ide cemerlang sehingga mampu adaptif dan berakselerasi dengan pembangunan di daerah yang dituju.

“Percaya dirilah anda menjadi bagian dari mereka. Berilah warna, jangan malu bergaul sehingga ide-ide cemerlang yang kita punya bisa tersampaikan, bangun kepercayaan diri bahwa kita adalah dari kampus Unggul. Semoga meberi manfaat bagi program pemerintah sehingga bisa mengakselerasi pembangunan,” harapnya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1743 seconds (0.1#10.140)