Perjuangan Brigadir Polisi Mudiyanto Cerdaskan Anak Bangsa di Perbatasan Indonesia

Jum'at, 01 Juli 2022 - 16:16 WIB
loading...
A A A
Mudiyanto mengaku, memperoleh seluruh buku bacaan tersebut dari para donatur atau pegiat literasi, komunitas pecinta buku, serta sebagian juga dibelinya dari uang pribadi demi memenuhi kebutuhan anak-anak.

Baginya, anak-anak di Natuna ini harus gemar membaca dan memiliki wawasan yang kuat, serta mencintai Indonesia. "Meskipun anak-anak ini berada di perbatasan, dan di ujung utara Indonesia, namun mereka harus tetap mampu bersaing dengan anak-anak lain, karena mereka adalah generasi anak bangsa," terang Mudiyanto.

Perjuangan Brigadir Polisi Mudiyanto Cerdaskan Anak Bangsa di Perbatasan Indonesia


Kehadiran perpustakaan keliling ini, sangat diminati oleh anak-anak. Mereka selalu menanti kehadiran perpustakaan keliling yang dibawa Mudiyanto. "Saya senang baca buku cerita. Ada banyak buku cerita yang dibawa Pak Mudiyanto," ungkap siswa SD Negeri 7 Ranai Darat, Nadin Setia Renjani.

Perpustakaan keliling yang sudah dioperasikan Mudiyanto sejak tahun 2018 silam tersebut, sangat berarti bagi siswa SD Negeri 7 Ranai Darat, Anggea Silviana. "Kami senang dengan Pak Polisi, karena selalu membawakan buku buat kami," ujarnya.



Bukan hanya perpustakaan keliling saja yang dijalankan Mudiyanto. Dia juga membuka rumahnya sebagai rumah baca, lapak baca, serta kardus bergerak rumah baca Bhabinkamtibmas, demi mencerdaskan generasi anak bangsa.
(eyt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2341 seconds (0.1#10.140)