Gemas! Emak-emak Cubit Pipi Anies di Kamal Muara

Kamis, 30 Juni 2022 - 13:00 WIB
loading...
Gemas! Emak-emak Cubit...
Potret seorang ibu yang gemas mencubit pipi Anies di Kamal Muara, Penjariangan, Jakarta Utara. Foto/Tangkapan Layar/IG @aniesbaswedan
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi pusat perhatian warga Kamal Muara, Jakarta Utara. Tak terkecuali emak-emak yang terlihat sangat antusias menyambut kehadiran orang nomor satu di Jakarta itu.

Melalui unggahan Instagram, Anies membagikan momen kunjungannya tersebut. Dalam foto pertama, tampak seorang ibu yang gemas mencubit pipi Anies. Mantan Mendikbud itu pun tertawa lebar.

Anies mengatakan, air bersih adalah hak dasar bagi warga. Sehingga, Ia mensyukuri acara hajatan ke-100 hari usai Ia bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI berhasil menyalurkan air bersih setelah sebelumnya sempat menjadi polemik warga sekitar.

”Alhamdulillah pagi ini kita hajatan di RW 01 Kelurahan Kamal Muara, mensyukuri 100 hari masuknya pipa air bersih di kawasan ini. Selama puluhan tahun warga harus membeli air di jeriken atau menadah air hujan,” ujar Anies dalam akun Instagram @aniesbaswedan, Kamis (30/6/2022).

Anies menuturkan, dengan adanya penyaluran air, warga Kamal Muara dapat menyisihkan uang tabungannya. Pasalnya, warga setempat perlu merogoh kocek hingga ratusan ribu perbulan untuk membeli air sebelum adanya penyaluran air bersih.

Menurut perhitungan PAM Jaya, sebelumnya warga Kamal Muara harus belanja air harian atau mingguan. Dengan total pengeluaran per bulannya Rp800 ribu-Rp 1 juta. Setelah ada pipa air bersih, kini warga hanya bayar Rp50 ribu sampai Rp80 ribu per bulan.

Gemas! Emak-emak Cubit Pipi Anies di Kamal Muara


Menurut Anies, hal itu menjadi penghematan yang luar biasa. Biaya yang tadinya habis untuk belanja air bisa turun 95%. Artinya, ucap Anies, pendapatan mereka bisa dipakai untuk kebutuhan-kebutuhan lain.

Bisa untuk pendidikan anak, perbaikan rumah serta kegiatan lainnya.”Pembangunan akses air perpipaan ini merupakan komitmen kami dalam pemerataan keadilan sosial dan mengurangi penurunan muka tanah serta kerusakan lingkungan di Jakarta,” jelasnya.

Anies mencatat, saat ini sudah ada 11 RT di RW 01 Kelurahan Kamal Muara yang telah menikmati akses air perpipaan. Yakni RT 01, 02, 03, 04, 05, 06, 08, 09, 10, 11 dan 12.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sempat Macet Horor,...
Sempat Macet Horor, Lalu Lintas di Tanjung Priok Sudah Lengang Siang Ini
Kronologi Macet Horor...
Kronologi Macet Horor di Jakarta Utara Bersumber dari Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan NPCT1
Macet Horor Masih Terjadi...
Macet Horor Masih Terjadi di Jalan Cakung Cilincing Jakarta Utara
Tuntaskan Aspirasi Warga,...
Tuntaskan Aspirasi Warga, Elnusa Bersihkan Area Dekat Permukiman Rawa Badak Selatan
Warga Tanah Merah Plumpang...
Warga Tanah Merah Plumpang Keluhkan Bau Menyengat Diduga Bahan Kimia
Copot Direktur IT Bank...
Copot Direktur IT Bank DKI, Pramono: Tak Ada Orang yang Kebal Hukum di Jakarta
Pramono Anung Copot...
Pramono Anung Copot Direktur IT Bank DKI Buntut Gangguan Layanan Digital
Pramono Panggil Direksi...
Pramono Panggil Direksi Bank DKI Buntut Gangguan Layanan JakOne Mobile Siang Ini
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Rekomendasi
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
Prof Niam Berharap Semangat...
Prof Ni'am Berharap Semangat Perdamaian yang Disuarakan Paus Fransiskus Terus Dilanjutkan
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
3 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
3 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
4 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
5 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
7 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved