Pengamanan Waisak, 30 Vihara di Semarang Dijaga Ketat Aparat

Senin, 16 Mei 2022 - 09:53 WIB
loading...
Pengamanan Waisak, 30 Vihara di Semarang Dijaga Ketat Aparat
Polres Semarang menjaga ketat 30 Vihara yang digunakan untuk merayakan hari raya Waisak 2566 BE. Pengamanan dilakukan untuk mengantisipasi gangguan kemanan selama perayaan Waisak ,Senin (16/5/2022). iNews TV/Suryono
A A A
SEMARANG - Polres Semarang menjaga ketat 30 Vihara yang digunakan untuk merayakan hari raya Waisak 2566 BE. Pengamanan dilakukan untuk mengantisipasi gangguan kemanan selama perayaan Waisak , Senin (16/5/2022).

Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika mengatakan, dalam pengamanan hari raya Waisak, Polres Semarang menerjunkan sebanyak 200 personel. Mereka disebar di 30 Vihara yang berada di Kabupaten Semarang untuk menjaga kamtibmas.

"Kami sebar 200 personil di sekitar 30 Vihara yang ada di Kabupaten Semarang guna mengantasipasi gangguan keamanan serta menjamin ke nyamanan umat Budha dalam perayaan Waisak. Perayaan Waisak sendiri dimulai sejak Minggu malam," kata Kapolres, Senin (16/5/2022).

Selain pengamanan perayaan waisak, Polres Semarang juga mensiagakan 100 personil guna mengantisipasi warga masyarakat yang memanfaatkan momen liburan perayaan Hari Waisak untuk berwisata di objek wisata. Baca: Bangunan Gedung SMAN 1 Bawang di Batang Mendadak Ambruk.

"Selain personil pengamanan Waisak, kami juga bentuk satgas imbangan di lokasi wisata serta pengaturan arus lalu lintas serta ngantisipasi lonjakan mobilitas kegiatan masyarakat. Kami juga melakukan pantauan penerapan prokes COVID-19," ujarnya.

Baca Juga: Dendam gara-gara Sampah, Warga Lumajang Tewas Dibacok Tetangga.

Kapolres berharap dengan pola pengamanan yang diberikan jajaran Polres Semarang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan kegiatan peringatan Hari Raya Waisak 2566 BE/2022 serta bagi masyarakat yang memanfaatkan liburan Hari Raya Waisak.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1602 seconds (0.1#10.140)