IKA Unhas Bentuk Dua Perusahaan untuk Kemakmuran Alumni
loading...
A
A
A
MAKASSAR - Setelah terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin ( Unhas ) periode 2022-2027, Andi Amran Sulaiman (AAS) mulai melakukan pertemuan dengan beberapa perwakilan IKA Fakultas.
Pertemuan tersebut dalam rangka menyusun komposisi kepengurusan yang akan segera berkantor di Gedung AAS Building sesuai dengan janji Andi Amran Sulaiman saat Victory Speech di Hotel Four Points di hadapan ribuan alumni yang hadir.
Janji Andi Amran untuk langsung menjalankan sejumlah program yang berkaitan dengan pengembangan organisasi IKA dibuktikan dengan menggelar kegiatan silaturahmi. Sekaligus pembubaran panitia serta launching dua buah perusahaan untuk mendukung kemandirian IKA Unhas.
Perusahaan tersebut adalah PT Alumni Kampus Merah dan PT Agro Benua Maritim. Sekaligus pernyataan komitmen untuk merenovasi gedung Alumni yang terletak di kampus Unhas.
Kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 500 alumni. Hadir pula rektor terpilih Prof Jamaluddin Jompa, para dekan beserta ketua-ketua IKA fakultas dan wilayah.
Dalam sambutannya, Prof Jamaluddin Jompa mengaku belum dilantik secara resmi sebagai Rektor Unhas. Untuk itu, ia mewakili rektor saat ini Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu menyampaikan selamat kepada Andi Amran Sulaiman memimpin IKA.
"Harapan kami Unhas secara totalitas akan melibatkan IKA dalam program pengembangan kualitas IKA. Mari bangun kekuatan besar IKA menjadi katalisator bagi pengembangan alumni," tegasnya.
Andi Amran Sulaiman dalam sambutannya menegaskan bahwa acara ini intinya silaturahmi dan bersenang-senang, bukan acara formal. "Saya birokrat 20 tahun dan menjadi pengusaha, dan sengaja saya mengajak kita semua di empang seluas 34 hektar ini di tengah kota, biar kita bisa pikirkan sama-sama menjadikan tempat ini sebagai tambak percontohan. Silakan alumni datang memancing di tempat ini," terangnya.
Selain itu, dia juga menyampaikan kepada rektor terpilih bahwa Gedung Pertemuan Alumni (GPA) direnovasi untuk pengembangan potensi alumni.
"Nanti anggarannya kami siapkan dan alumni akan di-training di sana sebelum berkiprah di dunia kerja, dan pematerinya para alumni. Jadi konsepnya alumni mengajar dan melakukan pemetaan alumni-alumni Unhas yang saat ini bergelut di berbagai sektor," jelas mantan Mentan ini.
Dalam silaturahmi ini, Andi Amran Sulaiman juga membentuk dua perusahaan, dan menandatangani MoU. Dimana PT Alumni Kampus Merah dengan komposisi Salahudin Alam selaku Direktur Utama, Irwan Patawari Komisaris Utama dan Sukriansyah Latief selaku Pemegang saham.
Sementara PT Agro Benua Maritim dipimpin oleh Kamaruddin selaku Direktur Utama, Marwan Husain selaku Komisaris Utama dan Sukriansyah Latief selaku Pemegang saham.
Andi Amran Sulaiman di akhir sambutannya menyatakan bahwa tema silaturahmi hari ini adalah "Kita Semua Bersaudara Lahir dari Ibu Pertiwi"."Melalui IKA kita menyatukan semua elemen untuk membangun bangsa dengan mengedepankan kultur kita yakni Sipakatau Sipakalebbi, dan Mabbulo Sipeppa," jelas Andi Amran.
Prof Nasrun Masi mewakili Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu dalam sambutannya mengungkapkan bahwa masa jabatan rektor tersisa sebulan lagi.
"Dan kita bisa melihat saat ini Unhas telah menjadi universitas internasional. Apalagi sudah banyak alumni kita yang menjadi orang penting pada industri internasional. Pemberdayaan alumni ke depan akan semakin baik di bawah kepemimpinan Prof Jeje (sapaan akrab Jamaluddin Jompa) di masa akan datang," paparnya.
Pembubaran panitia MUBES IKA ini dihibur oleh IKA KDI, diiringi oleh Lima Band yang membawakan lagu Bugis dan Makassar serta beberapa lagu lawas ikut memeriahkan acara ini dan di tutup dengan kuis berhadiah.
Lihat Juga: Gelar FGD, Unhas-BPIP Bahas Kerapuhan Etika Penyelenggara Negara dari Perspektif Budaya Hukum
Pertemuan tersebut dalam rangka menyusun komposisi kepengurusan yang akan segera berkantor di Gedung AAS Building sesuai dengan janji Andi Amran Sulaiman saat Victory Speech di Hotel Four Points di hadapan ribuan alumni yang hadir.
Janji Andi Amran untuk langsung menjalankan sejumlah program yang berkaitan dengan pengembangan organisasi IKA dibuktikan dengan menggelar kegiatan silaturahmi. Sekaligus pembubaran panitia serta launching dua buah perusahaan untuk mendukung kemandirian IKA Unhas.
Perusahaan tersebut adalah PT Alumni Kampus Merah dan PT Agro Benua Maritim. Sekaligus pernyataan komitmen untuk merenovasi gedung Alumni yang terletak di kampus Unhas.
Kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 500 alumni. Hadir pula rektor terpilih Prof Jamaluddin Jompa, para dekan beserta ketua-ketua IKA fakultas dan wilayah.
Dalam sambutannya, Prof Jamaluddin Jompa mengaku belum dilantik secara resmi sebagai Rektor Unhas. Untuk itu, ia mewakili rektor saat ini Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu menyampaikan selamat kepada Andi Amran Sulaiman memimpin IKA.
"Harapan kami Unhas secara totalitas akan melibatkan IKA dalam program pengembangan kualitas IKA. Mari bangun kekuatan besar IKA menjadi katalisator bagi pengembangan alumni," tegasnya.
Andi Amran Sulaiman dalam sambutannya menegaskan bahwa acara ini intinya silaturahmi dan bersenang-senang, bukan acara formal. "Saya birokrat 20 tahun dan menjadi pengusaha, dan sengaja saya mengajak kita semua di empang seluas 34 hektar ini di tengah kota, biar kita bisa pikirkan sama-sama menjadikan tempat ini sebagai tambak percontohan. Silakan alumni datang memancing di tempat ini," terangnya.
Selain itu, dia juga menyampaikan kepada rektor terpilih bahwa Gedung Pertemuan Alumni (GPA) direnovasi untuk pengembangan potensi alumni.
"Nanti anggarannya kami siapkan dan alumni akan di-training di sana sebelum berkiprah di dunia kerja, dan pematerinya para alumni. Jadi konsepnya alumni mengajar dan melakukan pemetaan alumni-alumni Unhas yang saat ini bergelut di berbagai sektor," jelas mantan Mentan ini.
Dalam silaturahmi ini, Andi Amran Sulaiman juga membentuk dua perusahaan, dan menandatangani MoU. Dimana PT Alumni Kampus Merah dengan komposisi Salahudin Alam selaku Direktur Utama, Irwan Patawari Komisaris Utama dan Sukriansyah Latief selaku Pemegang saham.
Sementara PT Agro Benua Maritim dipimpin oleh Kamaruddin selaku Direktur Utama, Marwan Husain selaku Komisaris Utama dan Sukriansyah Latief selaku Pemegang saham.
Andi Amran Sulaiman di akhir sambutannya menyatakan bahwa tema silaturahmi hari ini adalah "Kita Semua Bersaudara Lahir dari Ibu Pertiwi"."Melalui IKA kita menyatukan semua elemen untuk membangun bangsa dengan mengedepankan kultur kita yakni Sipakatau Sipakalebbi, dan Mabbulo Sipeppa," jelas Andi Amran.
Prof Nasrun Masi mewakili Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu dalam sambutannya mengungkapkan bahwa masa jabatan rektor tersisa sebulan lagi.
"Dan kita bisa melihat saat ini Unhas telah menjadi universitas internasional. Apalagi sudah banyak alumni kita yang menjadi orang penting pada industri internasional. Pemberdayaan alumni ke depan akan semakin baik di bawah kepemimpinan Prof Jeje (sapaan akrab Jamaluddin Jompa) di masa akan datang," paparnya.
Pembubaran panitia MUBES IKA ini dihibur oleh IKA KDI, diiringi oleh Lima Band yang membawakan lagu Bugis dan Makassar serta beberapa lagu lawas ikut memeriahkan acara ini dan di tutup dengan kuis berhadiah.
Lihat Juga: Gelar FGD, Unhas-BPIP Bahas Kerapuhan Etika Penyelenggara Negara dari Perspektif Budaya Hukum
(agn)