Jumat Berbagi ala Pemkab Lutim Kembali Sasar Kecamatan Wotu

Jum'at, 04 Februari 2022 - 17:15 WIB
loading...
Jumat Berbagi ala Pemkab...
Pemkab Luwu Timur menyalurkan bantuan sembako kepada warga dalam program aksi Jumat Berbagi. Foto: SINDOnews/Fitra Budin
A A A
LUWU TIMUR - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur menggelar aksi 'Jumat Berbagi' di Desa Bahari, Kecamatan Wotu pada Jumat (4/2/2022). Lewat kegiatan itu, pemerintah daerah menyalurkan bantuan sembako untuk 10 kepala keluarga alias KK.

Kepala Dinas Kominfo Lutim , Hamris Darwis, mengatakan kegiatan ini dilakukan di seluruh desa lingkup Kecamatan Wotu. Seperti di Desa Rinjani, dimana pihaknya menyalurkan bantuan hasil kolaborasi dari Disdukcapil dan Bapenda.

Baca Juga: DPRD Luwu Timur Puji Program 1 Kamar 1 Pasien di RSUD I Lagaligo

"Tabe, ini ada titipan paket sembako dari Pemerintah Kabupaten Luwu Timur . Semoga dapat bermanfaat buat keluarga," ucap Hamris.

Ia menjelaskan aksi 'Jumat Berbagi' merupakan rangkaian dari Kunjungan Kerja Menyapa Desa Bupati Lutim terkait Evaluasi Program 2021 dan Kick Off Program 2022 Pemerintah Kabupaten Lutim Berbasis Kecamatan.



Sementara itu, Kepala Desa Bahari, Baso Pengerang, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Lutim atas aksi berbaginya.

"Insya Allah sangat membantu warga kami yang sangat membutuhkan. Terima kasih bapak dan ibu sudah berbagi di desa kami," tandasnya.

(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3026 seconds (0.1#10.140)