5 Jalan Angker di Jakarta, Nomor 3 Ada Penampakan Hantu Manis

Jum'at, 14 Januari 2022 - 22:20 WIB
loading...
5 Jalan Angker di Jakarta,...
Di Jalan RE Martadinata, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara terdapat sebuah jembatan goyang. Jembatan ini konon menjadi lokasi kisah mistis yang terkenal yakni Si Manis Jembatan Ancol. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Setidaknya ada 5 jalan angker di Jakarta yang membuat bulu kuduk merinding ketika melintasinya. Berbagai penampakan kerap ditemui seperti makhluk astral, hantu wanita berseragam sekolah di pinggir jalan, hingga hantu manis.

Pengendara yang tak konsentrasi di jalan angker tersebut bisa mengalami kecelakaan. Berikut 5 jalan angker di Jakarta yang dihimpun dari berbagai sumber, Jumat (14/1/2022):
Baca juga: 3 Gedung Kosong Angker di Bekasi, Nomor 2 Sering Terdengar Tangis Anak Kecil

1. Jalan Bina Marga, Jakarta Timur
Jalan ini kerap menimbulkan kecelakaan lalu lintas dan salah satu jalur tengkorak di Cipayung, Jakarta Timur. Kecelakaan yang terjadi lantaran kondisi jalan yang lurus dan gelap. Warga Cipayung berinisial NF mengungkapkan Jalan Bina Marga memang rawan kecelakaan. Pasalnya, saat melintasi daerah tersebut dia melihat seorang pengemudi yang berada di depannya tiba-tiba hilang kendali. Padahal, saat itu tidak ada cuaca buruk atau kendaraan sama sekali.

2. Jalan Raya Pondok Rangon, Jakarta Timur
Jalan Raya Pondok Rangon terletak di sekitar TPU Pondok Rangon, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur. Konon, TPU ini memang terkenal seram. Setiap warga yang melintasi jalanan tersebut kerap diganggu oleh makhluk tak kasat mata penghuni TPU Pondok Rangon. Kesan angker di jalan tersebut semakin menguat karena di sekitar makam masih banyak terdapat pohon-pohon dengan ukuran besar.

3. Jalan RE Martadinata, Jakarta Utara
Di Jalan RE Martadinata, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara terdapat sebuah jembatan goyang. Jembatan ini konon menjadi lokasi kisah mistis yang terkenal yakni Si Manis Jembatan Ancol. Hantu Si Manis alias Maryam disebut-sebut kerap nampak di jembatan ini.

Pada malam hari, penerangan di sekitar jembatan cukup minim. Dibumbui dengan cerita mistis tersebut, kawasan ini kian menyeramkan. Selain itu, di Jembatan Item, Ancol tepatnya di sebelah kanan Jalan RE Martadinata yang menghubungkan pintu masuk Ancol dan flyover yang mengarah ke Kemayoran juga disebut lokasi penampakan Si Manis.
Baca juga: 4 Gedung Angker di Tangerang, Nomor 3 Ada Makam di Basemen Mal

4. Terowongan Casablanca, Jakarta Selatan
Terowongan Casablanca merupakan jalur penghubung Jatinegara menuju Jalan Sudirman atau sebaliknya. Terowongan ini terletak di Jalan Kuningan, Jakarta Selatan. Ada anggapan seseorang yang melintasi terowongan ini diharapkan membunyikan klakson kendaraannya sebanyak 3 kali.

Hal itu untuk menghindarkan diri dari kecelakaan. Konon, kecelakaan sering terjadi lantaran korban melihat sosok makhluk halus di terowongan yang menyebabkan konsentrasi terganggu.

Terowongan ini memang memiliki beragam cerita mistis. Misalnya, pembangunan jalan raya dilakukan di atas area pemakaman massal. Kemudian, pemerintah memindahkan makam tersebut dan konon ketika pemindahan berlangsung terdapat satu jenazah yang masih utuh. Meskipun telah dipindahkan, masyarakat percaya bahwa penunggu di bekas area makam tidak ikut pindah.
5 Jalan Angker di Jakarta, Nomor 3 Ada Penampakan Hantu Manis


5. Terowongan Setu Gemstone, Jakarta Timur
Terletak di Jalan Raya Setu, Bambus Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, terowongan ini sering dilintasi warga untuk beraktivitas. Konon, di tempat tersebut terdapat sesosok makhluk tak kasat mata menyerupai wanita cantik dalam balutan pakaian seragam sekolah. Indah, spiritual mengatakan, setiap kali melintasi terowongan, sosok wanita itu kerap menampakkan diri di pinggir terowongan.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kasus Rumah Gedong Dibuat...
Kasus Rumah Gedong Dibuat Konten Berhantu, Penyidik Kantongi Identitas Konten Kreator
6 Gunung Paling Angker...
6 Gunung Paling Angker di Indonesia, Nomor 5 Dikenal Markas Setan Pocong
Pacu Adrenalin Penggemar...
Pacu Adrenalin Penggemar Horor, Gudang Angker Batavia Hadir di Kota Tua
Horor! Tukang Pijat...
Horor! Tukang Pijat Pemutilasi Mengaku Dihantui Arwah Adrian Mulai Malam Ketujuh
Kisah Petani Kolaka...
Kisah Petani Kolaka Selamat dari Penculikan Hantu Gegara Suara Adzan
Rembang Gempar! Beredar...
Rembang Gempar! Beredar Video Hantu Pocong Berkeliaran di Kebun
7 Fakta Menarik Tentang...
7 Fakta Menarik Tentang Lawu, Gunung Berapi yang Penuh Misteri
3 Gedung di Jakarta...
3 Gedung di Jakarta Berselimut Kisah Mistis, Nomor 1 Legenda Horor
Kisah Misteri Ariah,...
Kisah Misteri Ariah, Legenda Hantu Cantik Berkebaya Merah Penunggu Jembatan Ancol
Rekomendasi
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
QJMotor Siapkan SRK...
QJMotor Siapkan SRK 650 R Penantang Ninja ZX-6R Bermesin 4 Piston
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
Berita Terkini
Melayat Bunda Iffet,...
Melayat Bunda Iffet, Ganjar: Sosok Ibu yang Mencintai Anaknya
29 menit yang lalu
Gunung Marapi Meletus,...
Gunung Marapi Meletus, Muntahkan Abu Vulkanik Setinggi 1 Kilometer
1 jam yang lalu
Suasana Terkini Rumah...
Suasana Terkini Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank Gang Potlot Jaksel
2 jam yang lalu
Sosialisasi di Serang,...
Sosialisasi di Serang, BGN Minta Masyarakat Waspadai Tawaran Jadi Petugas Dapur Bergizi
2 jam yang lalu
Gara-gara Kecelakaan...
Gara-gara Kecelakaan di Senen, Pengacara Ditangkap Ketahuan Bawa Senpi dan Narkoba
3 jam yang lalu
Profil Cak Lontong,...
Profil Cak Lontong, Pelawak Cerdas yang Diangkat Jadi Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol
4 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved