10.000 Paket Beras Premium Mbak Puan Dibagikan di Lamongan dan Gresik

Senin, 03 Januari 2022 - 19:19 WIB
loading...
10.000 Paket Beras Premium Mbak Puan Dibagikan di Lamongan dan Gresik
Pembagian 10.000 paket beras premium dari Ketua DPR RI Puan Maharani kepada masyarakat di Lamongan dan Gresik, Jawa Timur. Foto/Ist
A A A
LAMONGAN - Sebanyak 10.000 paket beras premium dari Ketua DPR RI Puan Maharani dibagikan di 100 titik wilayah Kabupaten Lamongan dan Gresik, Jawa Timur. Bantuan ini diberikan kepada masyarakat yang terkena dampak pandemi COVID-19.

"Sasaran utama pembagian beras untuk rakyat adalah jajaran pengurus, simpatisan dan masyarakat yang dalam kesulitan. Baik yang terdampak COVID-19 maupun yang dalam musibah," kata anggota DPR RI dari PDIP, Nasyirul Falah Amru atau Gus Falah saat reses dan pembagian beras, Senin (4/1/2022).



Anggota Fraksi PDIP dari Dapil Jawa Timur X itu mengungkapkan, bakti sosial ini bagian dari wujud program politik Ketua DPR Puan Maharani melalui anggota fraksinya di DPR RI.

"Ibu Puan Maharani yang menjabat sebagai Ketua DPR RI ingin menyapa rakyat dan membantu rakyat sebagai bentuk kepeduliannya sebagai wakil rakyat," ujarnya.

Dia menjelaskan, teknis pelaksanaan pembagian beras distribusinya dibantu oleh seluruh jajaran DPC, PAC, pengurus ranting dan pengurus anak ranting PDIP Lamongan dan Gresik.



Sementara itu, Wakabid DPC PDIP Lamongan, Husen yang bertindak selaku koordinator kegiatan mengungkapkan bahwa bakti sosial untuk wilayahnya tersebar di 80 titik lokasi dengan jumlah 8.000 paket. Sementara untuk Gresik 20 titik lokasi dengan besaran 2.000 paket.



Bakti sosial ini melanjutkan wilayah yang belum tersentuh, yakni Kecamatan Driyorejo, Kedamean, Balongpanggang, Benjeng.

"Jadi total sekarang sebanyak 50 ton tersebar pada giat akhir tahun 2021 dan awal tahun 2022," katanya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3891 seconds (0.1#10.140)