Sambangi Malino, Mahasiswa Modul Nusantara Bagikan Tempat Sampah

Minggu, 02 Januari 2022 - 13:13 WIB
loading...
Sambangi Malino, Mahasiswa...
Mahasiswa Modul Nusantara membagikan tempat sampah untuk Pemerintah Kecamatan Tinggimoncong di Kawasan Wisata Malino. Foto: Istimewa
A A A
GOWA - Sejumlah peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka Modul Nusantara mengunjungi kawasan Wisata Malino , Kecamatan Tinggimoncong, Minggu (2/1/2022).

Beberapa tempat yang dikunjungi mahasiswa asal Sumatera, Jawa, dan Kalimantan ini, seperti Kawasan Hutan Pinus, Malino Highland , dan beberapa tempat lainnya.



Selain mengunjungi kawasan wisata di dataran tinggi Malino, mahasiswa dari 28 perguruan tinggi se-Indonesia ini juga melakukan kontribusi sosial. Mereka menyerahkan bantuan tempat sampah kepada Pemerintah Kecamatan Tinggimoncong.

"Meski ini tentu tidak bernilai lebih. Kami hanya menyerahkan ala kadarnya. Tapi kami berharap ini bermanfaat untuk digunakan di tempat-tempat umum," kata Nurharsya Khaer, salah seorang dosen pembimbing lapangan, saat menyerahkan tempat sampah.

Penyerahan tempat sampat tersebut diterima langsung Pemerintah Kecamatan Tinggimoncong, diwakili oleh Sekretaris Kecamatan, Azhar.

"Kami tentu berterima kasih atas kunjungan mahasiswa Modul Nusantara dari berbagai kampus Jawa dan Sumatera. Semoga bisa semakin mengenalkan Malino ke daerahnya masing-masing. Apalagi ada kontribusi tempat sampah. Sekali lagi kami berterima kasih," kata Azhar, saat menerima tempat sampah di Kawasan Hutan Pinus Malino .



Menurut Azhar, tempat sampah tersebut akan digunakan di sejumlah ruang publik. "Akan ada kami simpan di sini (hutan pinus), pasanggerahan, dan beberapa tempat lainnya," imbuh Azhar.

Saat kunjungan ke Malino , mahasiswa Modul Nusantara didampingi lima dosen pembimbing lapangan. Selain Nurharsyah Khaer, juga ada Muhammad Said, Nur Fadhilah Umar, Fatimah Idayani, dan Yasdin.
(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Program Unit Pengumpul...
Program Unit Pengumpul Zakat Masjid Nurul Ilmi Makassar Dorong Ekonomi Masyarakat
Viral Dosen Dorong Mahasiswa...
Viral Dosen Dorong Mahasiswa Protes Beli Jaket Almamater, Ini Penjelasan Rektor UNM Karta Jayadi
Viral, Dosen UNM Dorong...
Viral, Dosen UNM Dorong Mahasiswa Gara-gara Protes Kebijakan Wajib Beli Jas Almamater
Rektor UBL Prof Yusuf...
Rektor UBL Prof Yusuf Barusman Terima 101 Mahasiswa Program PMM dari 55 Kampus di Indonesia
Kader PPP Sulsel Solid...
Kader PPP Sulsel Solid Teriakan Sandiaga Uno Presiden
Kampus UNM Mencekam,...
Kampus UNM Mencekam, 2 Kubu Mahasiswa Bentrok Dua Luka
Rekam Mahasiswi Mandi,...
Rekam Mahasiswi Mandi, Security Kampus Diringkus Polisi
Kedubes Amerika Buka...
Kedubes Amerika Buka Pertukaran Mahasiswa Global 2025, Ini Persyaratan dan Cara Daftarnya
Bisa Apa Program Double...
Bisa Apa Program Double Degree? Begini Tips dan Manfaatnya bagi Mahasiswa
Rekomendasi
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Biola Legendaris di...
Biola Legendaris di Film Titanic Akan Dilelang, Tertarik?
Matchday 30 Bundesliga:...
Matchday 30 Bundesliga: Saksikan Aksi Seru Klub Jerman Favoritmu di VISION+
Berita Terkini
Halalbihalal Muhammadiyah...
Halalbihalal Muhammadiyah Jakarta Hadirkan Dakwah Membahagiakan
44 menit yang lalu
Kronologi Macet Horor...
Kronologi Macet Horor di Jakarta Utara Bersumber dari Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan NPCT1
46 menit yang lalu
Kepala BPJPH Monitoring...
Kepala BPJPH Monitoring Dapur BGN di Pulo Gebang, Ini Hasilnya
1 jam yang lalu
Kasus Dokter PPDS UI...
Kasus Dokter PPDS UI Ngintip dan Rekam Mahasiswi Mandi, Polisi Periksa 5 Orang
1 jam yang lalu
Dokter PPDS UI Jadi...
Dokter PPDS UI Jadi Tersangka Pornografi dan Terancam 12 Tahun Penjara
2 jam yang lalu
Paskah 2025, Masjid...
Paskah 2025, Masjid Istiqlal Sediakan Lahan Parkir bagi Jemaat Gereja Katedral Jakarta
2 jam yang lalu
Infografis
PLN EPI-Pemprov DKI...
PLN EPI-Pemprov DKI Jakarta Olah Sampah Jadi Bahan Bakar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved