DMI Jawa Timur Diminta Berperan dalam Pemberdayaan Ekonomi Umat

Selasa, 21 Desember 2021 - 14:01 WIB
loading...
DMI Jawa Timur Diminta...
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.Foto/dok
A A A
SURABAYA - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa berharap Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jatim meningkatkan perannya dalam pemberdayaan masyarakat.

Salah satunya melalui transformasi digital yang menjadi pintu masuk dari percepatan pengembangan UMKM di Jatim. “Kami berharap bahwa Dewan Masjid Indonesia yang ada di Jawa Timur akan berseiring dengan upaya untuk memakmurkan masjid dan memakmurkan jamaahnya,” kata Khofifah, Selasa (21/12/2021).

baca juga: Penampakan Aksi Pemuda Gondol Kotak Amal Masjid di Tuban

Khofifah mengatakan, salah satu upaya pemberdayaan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat bisa dilakukan melalui percepatan transformasi digital. Dimana saat ini transformasi digital memungkinkan untuk bisa mempercepat pemberdayaan ekonomi khususnya bagi remaja atau pemuda masjid.

"Kekuatan para pemuda dan remaja masjid ini luar biasa, mereka punya tekad dan niat untuk mendedikasikan energi produktifnya untuk memakmurkan masjid,” ujarnya.

Menurutnya, salah satu yang bisa dilakukan oleh para pemuda dan remaja masjid adalah mendata pelaku UMKM yang ada di sekitar masjid. Untuk kemudian para pelaku UMKM tersebut diberikan pendampingan, pelatihan baik soal kualitas produk sampai dengan pemasaran secara digital.

Baca juga: Perbaiki Ekosistem Lingkungan, 4.000 Bibit Pohon Ditanam di Njulung Argo Edu Tourism Malang

"Saya juga berharap DMI dapat ikut mendukung pengembangan industri halal di Indonesia terutama Jatim," terangnya.

Ketua Pimpinan Wilayah DMI Jatim, KH. M. Roziqi, MM menyampaikan terimakasih kepada Gubernur Khofifah yang memiliki kepedulian terhadap komunitas masjid. Dimana Gubernur Khofifah setiap tahun memberikan uang kehormatan kepada para imam masjid di Jatim.

“Mulai 2019 sampai 2021 para imam masjid diberi uang kehormatan masing-masing Rp2 juta per tahun. Ini menjadi stimulan dan penyemangat bagi para imam dalam menggiatkan masjid di tanah air,” terangnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Daftar Lengkap 29 Kabupaten...
Daftar Lengkap 29 Kabupaten dan 9 Kota di Jatim, dari Luas Wilayah hingga Jumlah Penduduk
5 Fakta Menarik Ponorogo,...
5 Fakta Menarik Ponorogo, Kabupaten di Jatim yang Punya Julukan Kota Reog
Berdayakan Masyarakat,...
Berdayakan Masyarakat, Sumbawa Timur Mining Raih 9 Penghargaan
Dukung Paslon Aziz-Mansyur,...
Dukung Paslon Aziz-Mansyur, Perindo Kota Magelang: Lanjutkan di Periode Kedua
Mutasi di Polres Sampang,...
Mutasi di Polres Sampang, Sejumlah Kapolsek dan Pejabat Utama Dirotasi
Perkuat Industri Kreatif...
Perkuat Industri Kreatif dan UMKM, Airin-Ade Hadirkan Program Kreasi serta Community Center
Wujudkan Pesantren Sehat,...
Wujudkan Pesantren Sehat, Dosen Unusa Berdayakan Santri Kelola Sampah Bernilai Ekonomi
7 Fakta Sakera, Pahlawan...
7 Fakta Sakera, Pahlawan Terlupakan dari Pasuruan Jawa Timur
Rekomendasi
Nama Belakang Tak Biasa...
Nama Belakang Tak Biasa Pangeran George, Putri Charlotte, dan Louis yang Jarang Diketahui
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
Dubes Tiongkok Bersama...
Dubes Tiongkok Bersama Para Pemimpin Ormas Islam Konsolidasikan Hubungan Indonesia-Tiongkok
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
6 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
7 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
8 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
9 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
10 jam yang lalu
Infografis
5 Alasan Kapal Induk...
5 Alasan Kapal Induk AS Tak Lagi Relevan dalam Perang Masa Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved