Begini Cara Polsek Cimanggis Ajak Anak Tidak Takut Vaksin

Senin, 20 Desember 2021 - 14:46 WIB
loading...
Begini Cara Polsek Cimanggis...
Ajak menonton Youtube cara Polsek Cimanggis ajak anak-anak ikuti vaksinasi Covid-19. Foto/SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Ada banyak cara dilakukan untuk merayu anak-anak agar mau divaksin Covid-19. Kebanyakan dari mereka takut divaksin karena khawatir kesakitan. Tak jarang dari mereka yang menangis ketika akan divaksin.

Namun, Polsek Cimanggis, Depok memiliki cara tersendiri mengatasi agar anak-anak mau divaksin dengan nyaman. Dalam ruangan khusus, petugas mempersiapkan layar untuk anak-anak menonton Youtube.

”Iya ini salah satu cara kami untuk mengajak anak-anak usia 6-11 tahun agar mau vaksin. Mereka kan banyak yang takut jarum suntik. Jadi kami punya cara tersendiri agar mereka tidak nangis atau tegang,” kata Kapolsek Cimanggis Kompol Ibrahim Sadjab, Senin (20/12/2021).

Cara yang dilakukan berhasil mengajak anak-anak mau divaksin tanpa menangis. Bahkan mereka mengaku tidak terasa ketika jarum suntik masuk ke lengan.”Mereka jadi fokusnya nonton saluran youtube jadi ngga melihat jarum suntiknya,” ungkapnya.

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun digelar setiap hari di sejumlah sekolah di kawasan Cimanggis, Depok. Ditargetkan vaksinasi dapat selesai tepat waktu. ”Sehari targetnya bisa sampai 400 -500 siswa di dua sekolah. Harapannya agar terwujud kekebalan kelompok lebih cepat,” ungkapnya.

Kapolsek mengimbau agar warga dan anak-anak tetap patuh terhadap protokol kesehatan 5M sehingga penyebaran virus dapat dikendalikan. Kemudian juga diimbau seluruh warga melakukan adaptasi kehidupan baru.

Kepala UPTD Puskesmas Cimanggis, Lina Herliana mengatakan, pemberian vaksinasi anak usia 6-11 tahun sudah dimulai sejak beberapa hari lalu. Vaksin yang diberikan adalah Sinovac. ”Hari ini launching vaksinasi anak usia 6-11 tahun untuk wilayah Kelurahan Curug,” katanya.

Bagi yang ingin mengikuti vaksinasi di puskesmas dapat mendaftar melalui link yang diinformasikan melalui instagram @pkm_cimanggis. Untuk jadwal vaksinasi setiap hari Selasa dan Kamis.”Untuk vaksinasi di sekolah dijadwalkan sesuai dengan kesiapan sekolah,” tambahnya.

Dia berpesan kepada masyarakat, khususnya yang memiliki anak usia di atas 6 tahun untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. Pemberian vaksin tersebut untuk menciptakan herd immunity dan mencegah penyebaran Corona virus atau Covid-19. ”Mari dukung program vaksinasi Covid-19 untuk meningkatkan kekebalan tubuh dari bahaya Corona virus,” pungkasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Supian Suri Curhat Hampir...
Supian Suri Curhat Hampir 50 Persen SD di Depok Kondisinya Mengkhawatirkan
Jalan di Mampang Depok...
Jalan di Mampang Depok Terendam Banjir, Ini Penampakannya
Mayat Misterius di Depok...
Mayat Misterius di Depok Gegerkan Warga! Jasad Tanpa Identitas Ditemukan Bersimbah Darah
Gara-gara Berucap Tuhan...
Gara-gara Berucap Tuhan Tak Adil, Pria di Depok Babak Belur Dikeroyok
Perjuangan Warga Berburu...
Perjuangan Warga Berburu Gas Elpiji 3 Kg, Rela Antre Berjam-jam di Pangkalan Meski Stok Belum Datang
Antrean Warga Pembeli...
Antrean Warga Pembeli Gas 3 Kg di Depok Menggila
Pelaku Kekerasan terhadap...
Pelaku Kekerasan terhadap Perempuan di Depok Divonis 10 Bulan, Partai Perindo Desak JPU Lakukan Eksekusi
Pelaku Kekerasan di...
Pelaku Kekerasan di Depok Divonis 10 Bulan Penjara, Partai Perindo Apresiasi Penegak Hukum
Pabrik Tembakau Sintetis...
Pabrik Tembakau Sintetis Beromzet Rp12 Miliar di Depok Digerebek Polisi
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
24 menit yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
53 menit yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
1 jam yang lalu
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
1 jam yang lalu
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
1 jam yang lalu
14 Ton MinyaKita Palsu...
14 Ton MinyaKita Palsu Disita Polda Jatim karena Diisi Minyak Curah
1 jam yang lalu
Infografis
Prabowo: Yang Tidak...
Prabowo: Yang Tidak Mau Bekerja untuk Rakyat, Saya akan Singkirkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved