Cegah Jatuhnya Korban di Kawasan Bencana Erupsi Gunung Semeru, Brimob Lakukan Penyekatan

Kamis, 09 Desember 2021 - 09:44 WIB
loading...
Cegah Jatuhnya Korban di Kawasan Bencana Erupsi Gunung Semeru, Brimob Lakukan Penyekatan
Petugas dari Kompi 4 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jatim, melakukan penyekatan jalur menuju lokasi bencana erupsi Gunung Semeru, Kamis (9/12/2021). Foto/iNews TV/Saif Hajarani
A A A
LUMAJANG - Anggota Kompi 4 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jatim, melakukan penyekatan jalur menuju lokasi bencana erupsi Gunung Semeru yang ada di Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Kamis (9/12/2021).



Penyekatan dilakukan untuk mencegah masuknya warga yang tidak berkepentingan, masuk ke wilayah bencana yang hingga kini masih sangat rawan terjadi bencana susulan. "Kami lakukan penyekatan, untuk mencegah masuknya warga tak berkepentingan ke daerah berbahaya," tegas Wadanki 4 Batalyon B Pelopor, Ipda Devi Krisyana.



Dalam beberapa hari terakhir, banyak warga tak berkepentingan masuk ke wilayah rawan bencana. Devi menegaskan, penyekatan ini untuk mencegah tindakan kejahatan, serta jatuhnya korban karena masih berpotensi terjadinya bencana susulan.



Penyekatan dilakukan di dua titik jalan Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo. Yakni di pintu masuk desa, dan di perbatasan antara Dusun Gumukmas, dengan Dusun Sumbersari, Desa Supiturang.

Seluruh kendaraan dan warga yang tidak berkepentingan langsung diminta putar balik. Hanya tim SAR, BPBD, relawan, TNI, Polri, serta warga setempat yang diperbolehkan masuk ke lokasi.



"Penyekatan ini dilakukan guna menghindari warga yang tidak berkepentingan masuk ke lokasi bencana. Tak hanya itu, penyekatan ini juga menghindari pencurian dan penjarahan di rumah-rumah kosong warga yang ditinggal mengungsi," tegas Devi.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1278 seconds (0.1#10.140)