Meski Pemeliharaan Keteteran, SPBU di Bandung Barat Tetap Gratiskan Toilet

Rabu, 01 Desember 2021 - 21:24 WIB
loading...
Meski Pemeliharaan Keteteran, SPBU di Bandung Barat Tetap Gratiskan Toilet
Meski pemeliharaan membutuhkan anggaran, SPBU di Bandung Barat tetap gratiskan toilet ke konsumen.Foto/ilustrasi
A A A
BANDUNG BARAT - Manajemen SPBU di wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) tetap patuh menerapkan kebijakan toilet gratis bagi pengguna yang datang ke SPBU. Hal itu setelah adanya teguran dari Menteri BUMN Erick Thohir yang meminta agar semua toilet di SPBU digratiskan.

Pengawas SPBU 34.40513 di Jalan Raya Caringin, Kecamatan Padalarang, KBB, Dwi menyebutkan, sejak adanya intruksi tersebut pihaknya langsung mengratiskan toilet bagi konsumen. Kerja sama dengan pihak ketiga juga akhirnya diakhiri padahal baru berjalan tiga bulan.

"Toilet sudah digratiskan, sejak ada kebijakan instruksi itu sampai sekarang masih seperti itu, karena sudah jadi instruksi pusat," ucapnya, Rabu (1/12/2021).

Baca juga: Pamer Karya Lukisan di Jogja, Ridwan Kamil Bicara Produktivitas dan Ekonomi Kreatif

Diakuinya, semenjak kebijakan itu turun pihaknya cukup keteteran dalam melakukan perawatan dan pemeliharaan toilet. Sebab selama ini dilakukan oleh pihak ketiga dan ketika ada kerusakan fasikitas keran, pintu, dll, menjadi tanggung jawab mereka.

Namun saat ini pemeliharaan toilet dicover untuk sementara oleh dua petugas OB yang selama ini tugasnya menjaga kebersihan lokasi SPBU. Tapi itu juga keteteran karena area yang diawasi dan harus dijaga kebersihannya cukup luas, sehinggga ke depan pihaknya akan mencari pegawai tambahan untuk khusus menjaga kebersihan toilet.

"Kami rencananya akan mencari petugas OB khusus untuk menjaga kebersihan toilet. Sebab toilet dan mushola harus dijaga kebersihannya mengingat SPBU buka 24 jam dan banyak konsumen yang memakainya," kata dia.

Baca juga: UMK 2022 Jawa Barat Telah Ditetapkan, Berikut Daftarnya

Di SPBU 34.40507 Jalan Raya Gadobangkong, Kecamatan Ngamprah, kebijakan toilet gratis juga tetap diberlakukan. Jika sebelumnya ada petugas yang jaga dan terdapat kotak kencleng uang bagi konsumen yang sudah dari toilet, sekarang sudah tidak terlihat. Konsumen pun bisa leluasa menggunakan toilet gratis tersebut.

"Sekarang toilet sudah digratiskan, sejak kemarin ada instruksi itu langsung diterapkan," kata salah seorang operator SPBU, Sandi.

Seperti diketahui gerakan toilet gratis ini muncul setelah viralnya video Menteri BUMN Erick Thohir yang mengkritisi karena menemukan konsumen harus bayar ketika ke toilet SPBU padahal mereka sudah membeli BBM. Setelah itu barulah ramai-ramai SPBU menerapkan kebijakan toilet gratis bagi penggunanya.
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1636 seconds (0.1#10.140)