Bupati Luwu Timur Ajak Pemuda Muhammadiyah Sukseskan Vaksinasi

Minggu, 28 November 2021 - 11:52 WIB
loading...
Bupati Luwu Timur Ajak...
Bupati Luwu Timur, Budiman. Foto: Istimewa
A A A
MALILI - Bupati Luwu Timur , Budiman mengajak anggota Muhammadiyah untuk turut berperan dalam mensukseskan vaksinasi Covid-19 . Apalagi Muhammadiyah adalah organisasi besar, di mana kegiatan yang dilakukan gaungnya selalu besar.

Hal itu diungkapkan Budiman saat menghadiri resepsi Milad Muhammadiyah ke-109 Tingkat Kabupaten Luwu Timur, di Aula SMA 1 Luwu Timur, Sabtu (27/11/21).

"Tidak hanya di Indonesia, bahkan di luar negeri sudah diakui ada dua organisasi besar yakni Muhammadiyah dan NU yang selalu menjadi penyeimbang bagi bangsa dan negara," kata dia.

Menurut Budiman, perlu dukungan seluruh elemen masyarakat termasuk Muhammadiyah. Meski saat ini Luwu Timur sudah berada di level dua, namun tetap harus waspada dengan menerapkan protokol kesehatan dan optimalkan vaksinasi.

"Saat ini warga yang sudah vaksin baru sebesar 48 persen dari target kita 70 persen. Saya harapkan Muhammadiyah juga turut serta mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi," tutupnya.



Diketahui, Milad Muhammadiyah tersebut mengangkat tema "Optimalisasi Hadapi Covid-19 Menebar Nilai Utama untuk Pembangunan Luwu Timur yang Berkelanjutan".

Milad Muhammadiyah ke-109 digelar secara terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Panitia Pelaksana mewakili Angkatan Muda Muhammadiyah, Suharman mengatakan, pemuda Muhammadiyah tidak pernah kekurangan referensi untuk mendukung perbaikan ummat dan bangsa.

Pemuda Muhammadiyah, kata dia, jangan pernah menjadi penonton dan harus ikut terlibat dalam hal-hal kebaikan bagi umat dan bangsa.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2849 seconds (0.1#10.24)