14 Siswa dan Guru di Bandung Positif COVID-19 Usai Tes Acak

Selasa, 19 Oktober 2021 - 13:46 WIB
loading...
14 Siswa dan Guru di...
Dinas Kesehatan Kota Bandung melakukan tes acak COVID-19, hasilnya 14 siswa dan guru positif.Foto/ilustrasi
A A A
BANDUNG - Sebanyak 14 siswa dan guru di Kota Bandung terdeteksi positif COVID-19 , setelah dilakukan tes secara acak oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung sejak Jumat, 15 Oktober 2021 pekan lalu.

14 siswa dan guru yang positif tersebut didapatkan dari sekitar 1.500-an siswa dan guru yang telah di tes. Kendati begitu, jumlah tersebut bisa bertambah, lantaran belum semua hasil tes PCR telah diketahui hasilnya.

Baca juga: La Nina Sudah Berlangsung 2 Dasarian, Ini Peringatan BMKG untuk Warga Jawa Barat

"14 yang positif itu terdiri atas siswa dan guru. Mereka mayoritas tidak bergejala, sehingga, saat ini kami melakukan tindakan tracing kepada siswa dan guru di sekolah tersebut," jelas Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rosye Arosdiani Apip pada acara Bandung Menjawab, Selasa (19/10/2021).

Menurut dia, ke-14 siswa dan guru yang positif tersebar di beberapa sekolah di Bandung. Kendati begitu, dia tidak menyebutkan sekolah dari jenjang mana yang terdeksi positif. Namun ada dari yang positif itu warga luar Kota Bandung.

"Tidak semua sekolah terdeteksi positif. Ada yang nol positif. Ada juga yang satu atau dua, dari sekitar 30 siswa yang kami tes secara acak satu sekolah ," beber dia.

Baca juga: Tak Hadir saat Jadwal SKD, 305 Peserta CPNS di Kota Cimahi Gugur

Diketahui, mulai Jumat pekan lalu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung melakukan tes antigen secara acak kepada tenaga pendidik serta ribuan siswa SD, SMP, hingga SMA/sederajat. Tes antigen acak ini untuk mengetahui penyebaran COVID-19 setelah digelarnya pembelajaran tatap muka (PTM).

Menurut Kepala Dinkes Bandung Ahyani Reksanagara, tes antigen ini akan dilakukan dengan kompsisi 10 persen dari total sekolah yang menggelar PTM. Di mana, satu sekolah akan di tes sebanyak 30 siswa secara acak untuk kelas dan hari.

"Total tes antigen yang akan kami lakukan yaitu kepada sekitar 4.500-an siswa. Diharapkan ini bisa mendeteksi sejak dini jika ada yang terpapar COVID-19 di lingkungan sekolah," beber Ahyani.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
Arus Balik Jalur Selatan...
Arus Balik Jalur Selatan dari Nagreg hingga Cibiru Bandung Padat Merayap
Arus Balik, Lonjakan...
Arus Balik, Lonjakan Kendaraan dari Garut-Tasik Menuju Bandung Meningkat
Jalur Cibiru-Cileungi...
Jalur Cibiru-Cileungi Bandung Macet Parah saat Idulfitri
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Mengenal Masjid Salman...
Mengenal Masjid Salman Rasidi di Soreang Bandung, Desain Unik Menyerupai Lumbung Padi
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Viral Penampakan Mobil...
Viral Penampakan Mobil Nyemplung ke Sungai Citarik Gegara Gagal Parkir
Rekomendasi
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
Ramalan BI: Ekonomi...
Ramalan BI: Ekonomi RI di 2025 Tumbuh Melambat di Kisaran 4,7-5,5 Persen
Daftar 36 Kapolda se-Indonesia...
Daftar 36 Kapolda se-Indonesia setelah Mutasi April 2025, Ada yang Baru Menjabat Bulan Ini
Berita Terkini
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
15 menit yang lalu
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
1 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
1 jam yang lalu
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
1 jam yang lalu
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
2 jam yang lalu
Ustaz Abdul Somad Resmi...
Ustaz Abdul Somad Resmi Diangkat Jadi Direktur LP3N
3 jam yang lalu
Infografis
5 Cara Mencegah Lonjakan...
5 Cara Mencegah Lonjakan Covid-19 di Momen Libur Nataru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved