Stadion GBK Prioritaskan Pelayanan Air Bersih Pengunjung dengan Air Perpipaan

Selasa, 05 Oktober 2021 - 17:04 WIB
loading...
Stadion GBK Prioritaskan...
Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Stadion Gelora Bung Karno merupakan stadion terbesar di Jakarta dan pusat olahraga masyarakat di lahan seluas 100 hektare. Berdiri sejak tahun 1960, kemudian secara resmi digunakan untuk perhelatan Asian Games ke IV tahun 1962. Stadion ini pernah melakukan renovasi besar yang diinisiasi oleh Kementerian PUPR pada tahun 2018 dan tidak mengalami banyak perubahan untuk fasilitas olahraganya sejak awal didirikan.

Kepala Divisi Pembangunan dan Pemeliharaan PPKGBK David Prastyan menjelaskan dalam melayani kebutuhan air bersih kepada pengunjung pada awalnya menggunakan air tanah, namun sesuai peraturan yang ada di Stadion GBK untuk mendukung penggunaan air perpipaan dan melakukan pencegahan penurunan muka tanah, terlebih di Stadion GBK banyak permukaan yang menjadi area resapan air. “Sejak akhir tahun 1990-an Stadion GBK beralih menggunakan air perpipaan PALYJA sebagai satu-satunya sumber air bersih,” ujarnya, Selasa (5/10/2021).
Baca juga: Tinjau Vaksinasi Massal di SUGBK, Anies Bantu Bule yang Hendak Divaksin

Kebutuhan terbesar untuk air bersih di Stadion GBK adalah untuk kebutuhan fasilitas umum pengunjung GBK seperti fasilitas olahraga, toilet dan wastafel. Di era pandemi ini kebutuhan air bersih stadion GBK meningkat sekitar 20% karena adanya penambahan titik-titik fasilitas cuci tangan untuk menjaga kebersihan tangan guna pencegahan penyebaran virus Covid-19.

Air perpipaan Stadion GBK didukung dengan 4 titik intake masuk air perpipaan sehingga hampir tidak mungkin GBK mengalami gangguan air bersih perpipaan. Jika ada gangguan pada salah satu intake masuk air perpipaan, maka akan dialihkan intake air perpipaan melalui intake masuk lainnya. Walaupun GBK pernah mengalami gangguan air perpipaan, namun setelah ditelepon ke petugas PALYJA akan langsung ditindaklanjuti dan selesai permasalahan suplai airnya.

Stadion GBK telah mendukung penghematan penggunaan air dengan memiliki sistem penampungan air hujan yang digunakan untuk melakukan penyiraman pepohonan yang berjumlah sekitar 4 ribu-5 ribu pohon yang terletak di sekitar GBK. Sistem penampungan air hujan GBK tersebar di 4 titik di sekitar GBK dengan total daya tampung air hujan sebanyak 10 ribu liter.

Penerapan area biopori di area pepohonan juga dibuatkan di masing-masing pepohonan yang tumbuh di sekitar GBK dan dilakukan pemindahan lubang biopori setiap beberapa waktu. Dengan memanfaatkan daun kering yang jatuh untuk dimasukkan ke lubang biopori sehingga untuk sampah dari daun pepohonan dapat dimanfaatkan kembali sebagai pupuk organik.
Baca juga: Pipa PDAM Bocor, Pasokan Air Bersih 45 Kelurahan di Kota Bogor Terhenti

Pengolahan limbah air toilet (STP) juga sudah diterapkan oleh stadion GBK. STP ini terletak di gedung-gedung yang berada di dalam area GBK sebanyak 18 gedung. Pemanfaatan air dari pengolahan limbah air toilet ini difungsikan hanya untuk resapan ke area pepohonan yang ada di GBK. Limbah air toilet diolah melalui STP untuk memisahkan za-zat kimia sabun dari kamar mandi, sehingga saat dilakukan resapan untuk pepohonan air sudah bebas zat kimia.

“Harapan ke depan stadion GBK untuk operator air perpipaan PALYJA semoga dapat selalu mendukung pelayanan air bersih area publik dan event-event yang ada di GBK. Infrastrukturnya bisa ditingkatkan agar dapat memenuhi kebutuhan air bersih di domestik perusahaan besar di Jakarta,” ungkap David.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pipa di Jalan RE Martadinata...
Pipa di Jalan RE Martadinata Jakut Bocor, Suplai Air Bersih ke Ancol dan Pademangan Terganggu
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Tingkatkan Ketersediaan...
Tingkatkan Ketersediaan Air Bersih, Satgas TMMD ke-123 Buat Sumur Bor di Desa Talusi
Benarkah Stadion Kanjuruhan...
Benarkah Stadion Kanjuruhan Malang Tak Layak Gelar Pertandingan? Ini Faktanya
Tingkatkan Pelayanan...
Tingkatkan Pelayanan Air Bersih, Pemkab Bekasi Bangun Pipa Jaringan Distribusi
P3RSI Minta Pemprov...
P3RSI Minta Pemprov Jakarta Tunda Kenaikan Tarif Air di Rumah Susun
Tirta Bhagasasi Tingkatan...
Tirta Bhagasasi Tingkatan Layakan Air Bersih ke Masyarakat Bekasi
P3RSI Tolak Kenaikan...
P3RSI Tolak Kenaikan Tarif Air Bersih
DPRD Jakarta Minta PAM...
DPRD Jakarta Minta PAM Jaya Tunda Kenaikan Tarif Air Bersih
Rekomendasi
Antisipasi Penumpukan...
Antisipasi Penumpukan di Rest Area, Menag Imbau Semua Masjid Dilewati Pemudik Dibuka 24 Jam
Spekta 8 Indonesian...
Spekta 8 Indonesian Idol: Saksikan Aksi Para Finalis dan Dukung Idolmu di VISION+
Polemik RUU TNI, Ini...
Polemik RUU TNI, Ini Kekhawatiran Wasekjen PB HMI jika Disahkan
Berita Terkini
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
3 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
5 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
5 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
6 jam yang lalu
Bersihkan Sumur Limbah...
Bersihkan Sumur Limbah Pabrik, 3 Pekerja di Sumedang Tewas
6 jam yang lalu
Kabupaten Bandung Kembali...
Kabupaten Bandung Kembali Dilanda Banjir, 4 Kecamatan Terendam dan Ratusan Warga Mengungsi
8 jam yang lalu
Infografis
10 Negara dengan Anggaran...
10 Negara dengan Anggaran Pertahanan Tertinggi pada 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved