Raih Penghargaan Energy Awards 2021, Indonesia Diharapkan Bisa Hemat Energi

Kamis, 16 September 2021 - 22:38 WIB
loading...
Raih Penghargaan Energy...
Indonesia Raih 5 penghargaan ASEAN Energy Awards 2021. Foto ist
A A A
JAKARTA - Indonesia sukses meraih 5 penghargaan bergengsi pada ajang ASEAN Energy Awards 2021. Dengan penghargaan tersebut, Indonesia diharapkan bisa menerapkan pola hidup hemat energi.

"Saya berharap pencapaian ini dapat mendorong para pengelola gedung untuk melakukan efisiensi energi. Ini dapat mendorong pengelola gedung dan pegawai Kementerian ESDM menerapkan pola hidup hemat energi," kata Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi dalam pernyataannya, Kamis (16/9/2021).

Penghargaan tahunan yang diselenggarakan oleh ASEAN Center for Energy (ACE) di bidang energi baru terbarukan dan konservasi energi dalam rangka mempromosikan pemanfaatan energi baru terbarukan serta penerapan efisiensi dan konservasi energi di tingkat regional ASEAN.

Sebelumnya, Indonesia telah mengirim 10 peserta yang merupakan para pemenang Penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi tahun 2018 dan 2019. Dan berdasarkan hasil penjurian yang telah dilaksanakan pada bulan Juni Tahun 2021 lalu, diperoleh hasil: 2 peserta menjadi pemenang, 2 lainnya menjadi Runner-up pertama, dan 1 peserta meraih Runner-up kedua.

Pada penghargaan kali ini, dua gedung Kementerian ESDM juga didaulat sebagai pemenang, yaitu Gedung Slamet Branata Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (EBTKE) dan Gedung Chairul Saleh Sekretariat Jenderal.

Agung menuturkan, dengan pencapaian ini pihaknya mendorong partisipasi gedung-gedung di lingkungan Kementerian ESDM di tahun-tahun berikutnya. "Kami berharap gedung-gedung di lingkungan Kementerian ESDM dapat meraih prestasi pada ajang yang sama di tahun berikutnya," jelasnya.

Untuk diketahui, ASEAN Energy Awards terbagi menjadi 3 kategori yaitu ASEAN Coal Awards, ASEAN Energy Efficiency and Conservation Best Practices Awards, dan ASEAN Renewable Energy Project Awards.

ASEAN Energy Efficiency and Conservation Best Practices Awards terdiri atas 3 sub kategori, yaitu Energy Efficient Buildings and Green Buildings, Zero Energy Building, dan Energy Management in Buildings and Industries.

Penghargaan yang telah dilaksanakan sejak tahun 2000 ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran publik terhadap pemanfaatan dan pengembangan energi baru, terbarukan dan konservasi energi.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Transisi PLTS di BLES...
Transisi PLTS di BLES Lamongan dan Sragen Menuju Energi Baru Terbarukan
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Pecahkan Rekor MURI,...
Pecahkan Rekor MURI, 1.640 Pekerja KPB Bersihkan Kilang hingga Ketinggian 120 Meter
Kaltim Borong 3 Penghargaan...
Kaltim Borong 3 Penghargaan di APBD Award 2024
Polres Lamongan Sabet...
Polres Lamongan Sabet Penghargaan Inovasi Pelayanan Publik Ombudsman
Jatim Raih Penghargaan...
Jatim Raih Penghargaan Daya Saing Daerah Fiskal Tinggi, Pj. Gubernur Adhy: Penyemangat Tingkatkan Kinerja
Kantor Imigrasi Madiun...
Kantor Imigrasi Madiun Raih Penghargaan WBBM dari Menpan RB
Peringatan Hari Disabilitas...
Peringatan Hari Disabilitas Internasional, Bank Jatim Raih Penghargaan dari Pemprov
Sawit Pilar Penting...
Sawit Pilar Penting Energi Terbarukan di Indonesia
Rekomendasi
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
Aktivitas Gempa Bumi...
Aktivitas Gempa Bumi Bisa Dipengaruhi Panas Matahari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved