Orang Tua yang Congkel Mata Anaknya Mengaku Dapat Bisikan Gaib

Minggu, 05 September 2021 - 18:08 WIB
loading...
Orang Tua yang Congkel...
Polisi terus mendalami kasus satu keluarga berupaya congkel mata bocah enam tahun di Gowa. Foto: Okezone
A A A
MAKASSAR - Kasus penganiayaan hingga mencongkel mata yang dilakukan satu keluarga termasuk kedua orang tuanya terhadap seorang anak perempuan berinisial AP (6) di Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa terus didalami pihak kepolisian.

Bahkan polisi sudah mengamankan empat terduga pelaku masing-masing, ibu korban inisial HA (43), ayah korban inisial TT (45), BA (70) kakek korban, dan US (44) paman korban. Informasi kepolisian US dan BA sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polres Gowa.



Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan menerangkan untuk ayah dan ibu korban masih menjalani pemeriksaan kejiwaan di Rumah Sakit Dadi Makassar. Karena keduanya mengaku mendapat bisikan gaib sehingga tega melakukan hal itu kepada anak kandungnya.

"Sehingga kita lakukan pemeriksaan kejiwaan di Rumah Sakit Dadi Makassar. Pihak rumah sakit masih memerlukan waktu untuk memastikan mereka ada gangguan jiwa atau tidak, karena kan (hasil tes) itu akan mengikut kepada pidananya," kata Zulpan Minggu, (5/9/2021).

Dia menambahkan, kejadian itu dilakukan pada Rabu 1 September 2021 sekira Pukul 13.30 Wita. HA disebutkan Zulpan jadi eksekutor yang mencongkel mata kanan korban dengan jari tangannya, dibantu oleh suaminya atau ayah AP di Rumah mereka.

"Sedangkan paman dan kakeknya ini ikut memegang tangan, kepala dan badan korban, kemudian si ibunya ini mencongkel matanya. Akibatnya mata kanan korban luka dan mengeluarkan darah. Perbuatan dilakukan karena mendapat bisikan halus," kata Zulpan.

Meski begitu, Zulpan menyatakan paman dan kakek korban tidak mengalami gangguan jiwa. Mereka juga telah ditetapkan sebagai tersangka pada Sabtu 4 September. "Sehingga terhadap mereka telah dilakukan penahanan di Polres Gowa, sebelumnya ditahan di Polsek Tinggimoncong," ujarnya.




Menurut Zulpan, korban masih dirawat intensif di RS Syekh Yusuf didampingi kerabatnya. "Kita juga konsen mitigasi dan trauma healing terhadap korban. Kami pastikan korban mendapat keamanan, kenyamanan dan mitigasi baik dan benar dari pemerintah," tukasnya.

Kasat Reskrim Polres Gowa AKP Boby Rachman menyatakan, dalam kasus tersebut pihaknya mengambil keterangan dari 7 orang termasuk di antaranya terduga pelaku. "Untuk ibunya belum kita ambil keterangan karena kondisi kesehatan belum stabil," ucapnya.

Dia bilang, sejauh pemeriksaan diduga motif penganiayaan lantaran bisikan gaib. "Yang dimana diduga pesugihan lalu berhalusinasi bahwa di dalam mata korban terdapat penyakit yang harus dikeluarkan. Tapi kita kan terus kembangkan untuk mengetahui latar belakangnya," paparnya.

Boby mengatakan, pihaknya fokus untuk pendalaman terkait isu pesugihan. Terlebih apa yang dialami AP terjadi sehari setelah kakaknya meninggal tepatnya 31 Agustus 2021. "Ini yang kita dalami, karena saudara korban ini diduga meninggal dengan tidak wajar," ucapnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
Ini Tampang Penganiaya...
Ini Tampang Penganiaya Satpam di Bekasi hingga Kejang-kejang
Soroti Penganiayaan...
Soroti Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Korban Dapat Layanan Trauma Healing
Kejam! 2 Balita di Penjaringan...
Kejam! 2 Balita di Penjaringan Penuh Luka Akibat Disekap dan Disiksa Pacar Ibunya
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
Parah! Keluarga Pasien...
Parah! Keluarga Pasien Diduga Aniaya Satpam Rumah Sakit hingga Muntah Darah dan Kejang-kejang
PT MTF Sesalkan Insiden...
PT MTF Sesalkan Insiden Pengeroyokan yang Dialami Karyawan MPP di Kendari
Tukang Parkir Tewas...
Tukang Parkir Tewas Dianiaya di Minimarket Cimaung Bandung, 1 Anggota Geng Motor Ditangkap
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
Rekomendasi
Cinta Laura Prihatin...
Cinta Laura Prihatin Marak Kasus Pelecehan Seksual: Aku Sakit Hati
Israel Siapkan Skenario...
Israel Siapkan Skenario Serangan Terbatas ke Fasilitas Nuklir Iran
Profil dan Biodata Ratu...
Profil dan Biodata Ratu Annisa, Artis Kolosal yang Disangka Pelaku Peredaran Uang Palsu
Berita Terkini
Fun Walk dan Go Green...
Fun Walk dan Go Green Rangkaian Menuju Mukernas serta Pelantikan PP ISNU
20 menit yang lalu
Pemprov Jakarta Gratiskan...
Pemprov Jakarta Gratiskan LRT, MRT, hingga Transjakarta Khusus untuk Perempuan Besok
31 menit yang lalu
Utusan Khusus Presiden...
Utusan Khusus Presiden Setiawan Ichlas Undang Ustaz Adi Hidayat Hadiri Tabligh Akbar di Palembang
1 jam yang lalu
Saat Pramono, Ketua...
Saat Pramono, Ketua DPRD Jakarta, hingga Kadin Memohon Warga Tak Kosongkan Rekening Bank DKI
1 jam yang lalu
7 Kapolda Jabar Masa...
7 Kapolda Jabar Masa Jabatan 2 Tahun, Ada yang Melesat Jadi Kapolri
2 jam yang lalu
Amerika Soroti Barang...
Amerika Soroti Barang Bajakan di Mangga Dua, Pramono: Itu Urusan Pemerintah Pusat
2 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved