PT MTF Sesalkan Insiden Pengeroyokan yang Dialami Karyawan MPP di Kendari

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:19 WIB
loading...
PT MTF Sesalkan Insiden...
PT Mandiri Tunas Finance (MTF) menyesalkan insiden yang menimpa karyawan PT MPP yang merupakan rekanan MTF saat penanganan unit di Kendari. Foto/istimewa
A A A
KENDARI - PT Mandiri Tunas Finance (MTF) menyesalkan insiden yang menimpa karyawan PT MPP yang merupakan rekanan MTF saat penanganan unit di Kendari. Saat ini, kasus tersebut masih dalam proses mediasi.

Sebagai perusahaan pembiayaan yang berkomitmen pada prinsip tata kelola yang baik, MTF memastikan bahwa seluruh proses dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta menjunjung tinggi profesionalisme dalam setiap kegiatan operasionalnya.

Dalam hal ini, MTF bekerja sama dengan PT Mandiri Palu Perkasa (MPP), dalam proses penanganan unit yang termasuk dalam kategori tidak lancar. Adapun pegawai PT MPP yang menerima kuasa telah memiliki sertifikasi sesuai dengan aturan POJK.



Seluruh kegiatan yang dilakukan mitra kerja MTF ini telah mengikuti prosedur yang berlaku dan dilakukan dengan mengedepankan komunikasi serta penyelesaian yang profesional.

Dalam upaya penanganan unit, tim eksternal yang bertugas berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mencapai solusi terbaik. Namun, dalam proses tersebut, terjadi dinamika di lapangan yang mengakibatkan situasi tidak kondusif.



MTF menyesalkan adanya insiden yang melibatkan beberapa pihak dan mengakibatkan korban dari rekanan MTF, dalam hal ini adalah karyawan dari PT MPP atas nama SJ.

“Perkembangan terkini, masih dalam proses mediasi, guna mencari solusi terbaik bagi kedua belah pihak,” kata Kepala Divisi Corporate Secretary Dadan Hamdhani, Kamis (20/3/2025).

MTF selalu menjalankan setiap proses operasional dilakukan berdasarkan regulasi yang berlaku dengan mengutamakan transparansi, komunikasi yang baik, dan kepatuhan terhadap hukum.

“MTF juga terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan setiap penyelesaian dilakukan secara profesional serta tetap menjaga prinsip kehati-hatian,” katanya.

Sebagai perusahaan pembiayaan yang berkomitmen pada pelayanan terbaik, MTF akan terus memastikan bahwa seluruh tindakan dilakukan dengan penuh tanggung jawab dan sesuai dengan standar yang berlaku.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Oknum Ormas Pemalak...
Oknum Ormas Pemalak dan Pengeroyok Petugas Kabel Wi-Fi di Sawangan Depok Ditangkap Polisi
Tukang Parkir Tewas...
Tukang Parkir Tewas Dianiaya di Minimarket Cimaung Bandung, 1 Anggota Geng Motor Ditangkap
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
Gara-gara Uang, Paman...
Gara-gara Uang, Paman Tega Bacok Keponakan hingga Kritis di Lebak
Polri Diminta Beri Sanksi...
Polri Diminta Beri Sanksi Oknum Polisi yang Aniaya Pencari Bekicot di Grobogan
Mahasiswa UKI Tewas...
Mahasiswa UKI Tewas di Area Kampus, Diduga Jadi Korban Pengeroyokan
Kasus Warga Semarang...
Kasus Warga Semarang Dianiaya Polisi hingga Tewas, Ini Penampakan Rekonstruksinya
Rekomendasi
7 Keutamaan Makan Sahur,...
7 Keutamaan Makan Sahur, Salah Satunya Mendapat Doa Malaikat
Sertijab 6 Jabatan Strategis,...
Sertijab 6 Jabatan Strategis, Ada Kapuspen hingga Danjen Akademi TNI
Cincin Saturnus Akan...
Cincin Saturnus Akan Menghilang Akhir Pekan Ini, Berikut Penjelasannya
Berita Terkini
Relokasi Warga Rempang...
Relokasi Warga Rempang Dipastikan Berkeadilan dan Dorong Investasi Inklusif
6 jam yang lalu
Sobat Aksi Ramadan Bersih-bersih...
Sobat Aksi Ramadan Bersih-bersih Ponpes Roudlotul Muta'allimin di Demak
7 jam yang lalu
Partai Perindo Banten...
Partai Perindo Banten Salurkan Bantuan hingga Bersihkan Rumah Korban Banjir di Serang
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 61...
Kepala Sekolah SDN 61 Bengkulu: Program MBG Wujudkan SDM Unggul
8 jam yang lalu
Surabaya Medic Air Run...
Surabaya Medic Air Run 2025 Targetkan 5.000 Pelari, Start dan Finish di Balai Kota
9 jam yang lalu
Gedung Pascasarjana...
Gedung Pascasarjana Universitas Negeri Padang Kebakaran
9 jam yang lalu
Infografis
Muhammadiyah Masuk 10...
Muhammadiyah Masuk 10 Organisasi Keagamaan Terkaya di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved