Penuhi Kebutuhan Digital Milenial dan Gen Z, Bank Mandiri Kembangkan Inovasi Ini

Rabu, 18 Agustus 2021 - 00:15 WIB
loading...
A A A
Ketiga, semua channels layanan perbankan di Bank Mandiri harus diperbaharui sesuai kebutuhan nasabah (konsumen sentris). Hal ini membuat layanan digital Bank Mandiri bisa setara atau lebih baik dari layanan-layanan dari perusahaan teknologi atau fintech, dengan keamanan dan perlindungan data nasabah yang jauh lebih baik.

Livin’ by Mandiri yang telah diperkenalkan sejak awal tahun 2021 akan menjadi aplikasi andalan Bank Mandiri menyongsong era perbankan digital. Respons masyarakat terhadap Livin' by Mandiri sangat tinggi, dengan pengguna aktif sudah mencapai 7,1 juta hingga saat ini.

Salah satu keunggulan dari dari Livin’ by Mandiri di masa pandemi ini adalah nasabah bisa mengurangi kunjungan ke channel fisik baik kantor cabang/kantor cabang pembantu atau mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan beralih ke aplikasi Livin’ by Mandiri gadget untuk mengakses berbagai layanan perbankan.

Sejauh ini, transaksi melalui aplikasi Livin' by Mandiri sudah lebih tinggi dari transaksi melalui ATM Bank Mandiri dan ATM Bersama. Pada kuartal II 2021, transaksi di ATM mencapai Rp 210 triliun, sedangkan transaksi melalui Livin' by Mandiri sudah melampaui lebih dari 1,5 kali lipat yakni mencapai Rp 388 triliun.

Dari sisi jumlah transaksi, Livin' by Mandiri juga lebih digemari nasabah dengan total transaksi finansial yang menembus 235 juta per kuartal II 2021. Melampaui transaksi di ATM Bank Mandiri yang mencapai 206 juta transaksi pada periode yang sama.

Tingginya respon masyarakat terhadap layanan Livin’ by Mandiri membuat Bank Mandiri semakin memperkuat komitmennya melakukan upgrade aplikasi Livin’ sehingga bertransformasi menjadi super app perbankan kuartal terakhir tahun ini.

“Livin’ by Mandiri versi baru akan menjadi super app yang menyediakan semua layanan perbankan dalam satu platform, tanpa harus berpindah antar aplikasi atau platform saat melakukan transaksi atau aktivitas perbankan lainnya. Dengan super app Livin’, nasabah Bank Mandiri akan meraih manfaat yang luar biasa dalam seluruh aktivitas transaksi finansial, gaya hidup digital termasuk,” kata Direktur Treasury & International Banking Bank Mandiri, Panji Irawan
(msd)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9988 seconds (0.1#10.140)