Semakin Tak Terkendali, Sepekan Kematian Pasien COVID-19 di Simalungun Capai 30 Kasus

Kamis, 05 Agustus 2021 - 16:05 WIB
loading...
Semakin Tak Terkendali,...
Data kasus terkonfirmasi dan kematian terkonfirmasi Covid 19 di kabupaten Simalungun,hingga Kamis (5/8/2021).(Sindonews.com/Ist)
A A A
SIMALUNGUN - Kasus terkonfirmasi COVID-19 di kabupaten Simalungun semakin tak terkendali selama sepekan belakangan ini. Angka kasus kematian hingga Kamis (5/8/2021) mencapai 30 orang dan angka terkonfirmasi pada Rabu (4/8/2021) tembus 400 kasus. Namun saat ini menurun menjadi 399 kasus.

Dari data Satgas COVID-19 kabupaten Simalungun yang diperoleh , kasus kematian terkonfirmasi pada periode 30-31 Juli 2021 sebanyak 6 kasus dan 3-4 Agustus 2021 sebanyak 5 kasus. Sesuai data yang tercatat di Satgas COVID-19, rata-rata kematian kasus terkonfirmasi per hari terjadi 2 kasus.

Sedangkan lonjakan kasus terkonfirmasi terjadi periode 1-2 Agustus 2021 dengan peningkatan mencapai 83 kasus dalam sehari. Namun periode 31 Juli 2021 hingga 1 Agustus 2021, angka kasus terkonfirmasi mengalami penurunan tajam dari 320 kasus menjadi 268 kasus.

Humas Satgas COVID-19 kabupaten Simalungun ,Akmal H Siregar mengatakan, dengan peningkatan kasus COVID-19 masyarakat diharapkan tidak menyepelekan penerapan protokol kesehatan dalam beraktivitas.

"Jangan sepele dengan penerparan protokol kesehatan, karena angka kasus terkonfirmasi belakangan ini terus meningkat begitu juga angka kematian," sebut Akmal. Baca juga: Belum Sebulan Diperbaiki, Jalan Antarkecamatan di Simalungun Seperti Kubangan

Dia menambahkan hingga saat ini total kasus terkonfirmasi COVID-19 di kabupaten Simalungun sebanyak 399 kasus dan kematian terkonfirmasi 201 kasus.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3737 seconds (0.1#10.140)