Asah Kemampuan dan Profesionalisme, Prajurit Yontaifib 2 Marinir Latihan Terjun Bebas

Rabu, 04 Agustus 2021 - 06:37 WIB
loading...
Asah Kemampuan dan Profesionalisme,...
Latihan terjun combat free fall di Lanudal Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (03/8/2021). Foto/Dispen Kormar
A A A
SURABAYA - Prajurit Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir (Yontaifib 2 Mar) melaksanakan latihan terjun combat free fall di Lanudal Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (03/8/2021). Latihan tersebut dalam rangka mengasah kemampuan dan profesionalisme.

Komandan Yontaifib 2 Marinir, Letkol Marinir Supriyono, mengatakan terjun free fall adalah salah satu kemampuan dasar bagi prajurit yang memiliki adrenalin tinggi. "Ketelitian, kecepatan, keakuratan dan pengambilan keputusan yang tepat menjadi modal dasar dalam mengembangkan kemampuan perorangan," katanya. Baca Juga: Aksi Terjun Payung Bawa Bendera Logo HUT Ke-71 RSAU dr Esnawan Antariksa

Kegiatan yang diikuti 36 personel dipimpinan oleh Wadan Yontaifib 2 Marinir Mayor Marinir Pujo Setiyono. Penerjunan terbagi menjadi 3 shorty dengan ketinggian 6000 feet menggunakan pesawat Cassa U-6206 Skuadron 600 Wing Udara 2 Puspenerbal Surabaya dan DZ (Drop Zone) berada di shelter heli skuadron 400.

Sebelum pelaksanaan latihan penerjunan dimulai, Letkol Marinir Supriyono menekankan kepada seluruh prajurit agar selalu siap dalam melaksanakan setiap kegiatan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan COVID-19 dan selalu memperhatikan prosedur keamanan latihan (zero accident) serta serius dalam melaksanakan kegiatan latihan penerjunan guna menyongsong tugas-tugas ke depan.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Gunung Suci di Jawa...
5 Gunung Suci di Jawa Timur Jadi Patokan Kerajaan Dirikan Bangunan
Kisah Tak Terduga Jenderal...
Kisah Tak Terduga Jenderal Kopassus AM Hendropriyono Bertemu Eks Musuh di Rimba Kalimantan Bong Kee Chok
Arus Mudik Lebaran 2025:...
Arus Mudik Lebaran 2025: Lalu Lintas Kendaraan di Jatim Turun 14,74 Persen
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Prajurit TNI AD dan...
Prajurit TNI AD dan AL Bentrok di Tempat Hiburan Malam, Begini Penjelasan Kodam I Bukit Barisan
Ini Tampang Pengeroyok...
Ini Tampang Pengeroyok Anggota TNI di Deliserdang, Berdalih Khilaf
Daftar Lengkap 29 Kabupaten...
Daftar Lengkap 29 Kabupaten dan 9 Kota di Jatim, dari Luas Wilayah hingga Jumlah Penduduk
Sambangi Kampung Tomonsatu,...
Sambangi Kampung Tomonsatu, Satgas Yonif 6 Marinir Disambut Hangat Masyarakat Papua
5 Fakta Menarik Ponorogo,...
5 Fakta Menarik Ponorogo, Kabupaten di Jatim yang Punya Julukan Kota Reog
Rekomendasi
White Paper Baru China...
White Paper Baru China Hindari Kata Tibet, Diganti dengan Xizang
KPK Kembali Periksa...
KPK Kembali Periksa Anggota DPR Satori terkait Kasus Dana CSR BI
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto, Guntur Romli: Ada Upaya Kotor
Berita Terkini
3 Warga Tewas Akibat...
3 Warga Tewas Akibat Banjir di Bandarlampung
31 menit yang lalu
Isyarat Pangeran Purbaya...
Isyarat Pangeran Purbaya Penggal 2 Dalang Pemberontakan di Kerajaan Mataram
1 jam yang lalu
8 Detik Rekam Mahasiswi...
8 Detik Rekam Mahasiswi Mandi Bikin Tamat Karier Azwindar Dokter PPDS UI
1 jam yang lalu
Tampang Muhammad Azwindar...
Tampang Muhammad Azwindar Eka Satria, Dokter PPDS UI yang Rekam Mahasiswi Mandi
1 jam yang lalu
Pesawat Capung Mendarat...
Pesawat Capung Mendarat Darurat di Pantai Pangandaran Akibat Gagal Mesin
2 jam yang lalu
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
2 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved