Berdayakan UMKM, DPRD Minta Pemkab Kendal Tingkatkan Fasilitas Pelayanan PLUT

Selasa, 03 Agustus 2021 - 21:43 WIB
loading...
Berdayakan UMKM, DPRD...
Keberadaan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) yang diharapkan menjadi sentra pengembangan UMKM di Kabupaten Kendal masih belum maksimal.
A A A
KENDAL - Keberadaan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) yang diharapkan menjadi sentra pengembangan UMKM di Kabupaten Kendal masih belum maksimal. Kurang memadainya sarana dan prasarana ditengarai menjadi persoalan yang perlu diperhatikan oleh pemerintah daerah.

Hal itu terungkap dalam inspeksi mendadak yang dilakukan oleh Komisi B DPRD Kendal ke kantor PLUT KUMKM, Selasa (3/8/2021).

Di hadapan pimpinan dan anggota Komisi B, Dwi Setyowati selaku pengelola PLUT, menyampaikan minimnya sarana dan prasarana menjadi kendala untuk menunjang kegiatan yang diharapkan dapat meningkatkan kunjungan dan minat peserta UMKM.

Dia mencontohkan, tidak adanya papan nama, halaman yang masih berupa tanah sehingga menjadi becek ketika hujan, serta jaringan internet yang belum menjangkau untuk program digitalisasi UMKM. Pihaknya berharap pemerintah daerah dapat menganggarkan untuk peningkatan sarana pendukung PLUT.

Mengetahui hal itu, Dian Alfat Muchammad, Ketua Komisi B, mendorong pemerintah daerah memfokuskan anggaran untuk meningkatkan pelayanan publik. Terlebih, tegasnya, sesuai program bupati yang akan menjadikan Kendal sebagai pusat industri dan pariwisata, maka keberadaan UMKM perlu mendapatkan perhatian.

"PLUT sebagai fasilitas pelayanan publik, dalam hal ini untuk pendampingan dan pengembangan koperasi dan UMKM, harus dapat lebih mudah diakses. Sarana dan prasarana yang diperlukan harus didukung," ujarnya.

Di tempat lain, Komisi B juga meninjau Terminal Bahurekso yang direncanakan sebagai tempat relokasi pasar Weleri semi permanen. Pembangunan tempat relokasi yang dianggarkan sebesar Rp3,7 miliar ini sudah mencapai 96 persen, dan masih kurang pemasangan atap dan jaringan listriknya.

Kepala Dinas Perdagangan dan Pasar Alfebia Yulando yang mendampingi Komisi B, mengatakan bahwa sebanyak 2.200 lapak disiapkan untuk menampung seluruh pedagang dari pasar Weleri. Ditargetkan, pembangunan sudah dapat diselesaikan bulan ini dan pada awal September mendatang sudah dapat ditempati para pedagang.

Sementara itu, Sri Supriyati, Sekretaris Komisi B, meminta agar perpindahan pedagang ke tempat relokasi ini tidak mengurangi PAD yang sudah ditargetkan. “Pedagang akan menempati pasar relokasi ini bisa sampai dua tahun, boleh digratiskan tapi jangan sampai selamanya gratis," tuturnya. CM
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rapat Paripurna DPRD...
Rapat Paripurna DPRD Kendal Setujui Raperda APBD 2025
Komisi D DPRD Kendal...
Komisi D DPRD Kendal Akan Perjuangkan Honor Fasilitator Desa
DPRD Kendal Ucapkan...
DPRD Kendal Ucapkan Selamat Kepada Paslon Terpilih
Rapat Paripurna DPRD...
Rapat Paripurna DPRD Kendal Setujui Raperda Penanggulangan Kemiskinan
Sidak Pasar Weleri,...
Sidak Pasar Weleri, DPRD Kendal Akan Evaluasi Penataan Lapak Pedagang
Berhasil Raih UHC, DPRD...
Berhasil Raih UHC, DPRD Kendal Dorong Pemkab Tingkatkan Pelayanan
Awasi Rumusan Kenaikkan...
Awasi Rumusan Kenaikkan UMR, Ketua DPRD Berharap Masyarakat Kendal Diuntungkan
Tolak One Day School,...
Tolak One Day School, Ketua DPRD Kendal Dukung RMI Kelola dan Kembangkan Madin
DPRD Kendal Dorong Pemuda...
DPRD Kendal Dorong Pemuda Kendal Diprioritaskan Masuk KIK
Rekomendasi
Riwayat Penyakit Ray...
Riwayat Penyakit Ray Sahetapy sebelum Meninggal, Berjuang Melawan Stroke sejak 2023
Sugianto Dipuji sebagai...
Sugianto Dipuji sebagai Pahlawan karena Menyelamatkan Lansia saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
Insiden Paling Memalukan,...
Insiden Paling Memalukan, Tank AS Tenggelam di Rawa di dekat Perbatasan Belarusia, 4 Tentara Tewas
Berita Terkini
Pelabuhan Bakauheni...
Pelabuhan Bakauheni Diberlakukan Skema Delay System untuk Atasi Kepadatan Arus Balik Lebaran
9 menit yang lalu
25.000 Kendaraan Padati...
25.000 Kendaraan Padati Jalur Puncak Bogor, One Way Diterapkan Atasi Macet Parah
39 menit yang lalu
Mulai Hari Ini, Arus...
Mulai Hari Ini, Arus Balik Mobil Pribadi Bisa Lintasi Tol Japek 2 Selatan
1 jam yang lalu
Libur Lebaran, Polisi...
Libur Lebaran, Polisi Terapkan One Way Menuju Jalur Wisata Pantai Carita dan Anyer
2 jam yang lalu
Urai Kemacetan Puncak...
Urai Kemacetan Puncak Bogor saat Libur Lebaran, Contraflow Diberlakukan di KM 44-46 Tol Jagorawi
3 jam yang lalu
Viral 3 Polisi Dikeroyok...
Viral 3 Polisi Dikeroyok 2 Anggota TNI dan 6 Warga di Depan Polsek Tiworo Tengah Sultra
3 jam yang lalu
Infografis
Uskup AS Minta LGBT...
Uskup AS Minta LGBT Diampuni, Donald Trump Marah-marah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved