Mentan: Swasembada Pangan Faktor Penting Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 10 Juli 2021 - 08:51 WIB
loading...
Mentan: Swasembada Pangan Faktor Penting Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Mentan Syahrul Yasin Limpo saat ceramah umum di hadapan peserta pelatihan Kepemimpinan di BPSDM Jatim, secara virtual. Foto SINDOnews
A A A
SURABAYA - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, langkah pemerintah melakukan swasembada pangan di tengah kondisi pandemi COVID-19 menjadi faktor terpenting untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

"Sektor pertanian di tengah kondisi sekarang sangat diharapkan menjadi tumpuan ekonomi masyarakat, serta diharapkan dapat mendongkrak ekonomi rakyat dan nasional," kata Mentan Syahrul Yasin Limpo saat ceramah umum di hadapan peserta pelatihan Kepemimpinan di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur (Jatim) secara virtual, Jumat (9/7/2021).

Langkah-langkah strategis, kata dia, juga terus dilakukan di sektor pertanian untuk mengangkat nilai jual dan memasok kebutuhan hasil pertanian. Baik sebagai konsumsi masyarakat maupun ekspor yang saat ini masih tinggi tingkat kebutuhannya. Baca juga: Hadapi PPKM Darurat, Kementan Pastikan Ketersediaan Beras Aman

"Dengan memberikan peningkatan di sektor pertanian, maka kebutuhan hasil pertanian akan lebih mudah dicari oleh masyarakat dan harga tidak naik," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Sulawesi Selatan tahun 2008-2018 tersebut berpesan agar tetap menjadi pemimpin sejati di tengah kondisi tidak menentu seperti sekarang.

"Selain itu, kita menghadapi kondisi pandemi, maka dibutuhkan pemimpin yang dapat membesarkan hati bawahan untuk sama-sama memberikan pelayan terbaik bagi masyarakatnya," tukas dia.

Menurut Syahrul, menjadi seorang pemimpin harus ikhlas dan memiliki kewibawaan. Sehingga dapat diikuti dan dicontoh oleh bawahan.

"Pemimpin juga harus dapat memberikan kesejahteraan dan perlindungan bagi bawahannya, karena pemimpin sejati adalah merasakan apa yang diinginkan oleh bawahan dan berkolaborasi di dalam kepemimpinan bersama staf," katanya.

Sementara itu, Kepala BPSDM Jatim, Aries Agung Paewai mengapresiasi dan berterima kasih kepada Mentan Syahrul Yasin Limpo yang berkenan memberikan pencerahan bagi peserta pelatihan kepemimpinan.

"Di tengah-tengah kesibukan beliau, masih bersedia menyampaikan ilmu tentang kepemimpinan. Ini sangat penting bagi peserta, dan kami sangat berterima kasih," katanya.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4167 seconds (0.1#10.140)