Usai Mengantar Jenazah COVID-19, Ambulans Alami Kecelakaan di Bangka Barat

Minggu, 04 Juli 2021 - 20:00 WIB
loading...
Usai Mengantar Jenazah COVID-19, Ambulans Alami Kecelakaan di Bangka Barat
Ambulance milik RSUP Soekarno Hatta yang mengalami kecelakaan di di jalan raya Muntok-Pangkal Pinang tepatnya di Desa Dendang, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, Minggu (4/7/2021). Foto/Istimewa.
A A A
BANGKA BARAT - Mobil ambulance milik RSUP Soekarno Hatta alami kecelakaan tunggal di jalan raya Muntok-Pangkal Pinang tepatnya di Desa Dendang, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, Minggu sore (4/7/21) sekira pukul 15.00 WIB.

Ambulance tersebut hendak kembali ke RSUP Soekarno Hatta setelah mengantarkan jenazah pasien COVID-19 di Muntok. Penyebab kecelakaan karena sopir kehilangan kendali saat menghindar sepeda motor dan genangan di depannya.

"Menurut keterangan saksi di lokasi kejadian ambulance ini melaju dari Muntok ke arah Pangkal Pinang, saat melintas di Desa Dendang supir kehilangan kendali karena hendak menghindar sepeda motor dan genangan air didepannya, akibatnya mobil alami kecelakaan dan terbalik," ungkap Kapolsek Kelapa IPTU Azwar Fadli Pulungan.

Baca juga: Vaksinasi Massal di Tempat Wisata Alam Mayang Pekanbaru Ricuh Peserta Pukul Petugas

Tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut. Sopir beserta satu orang rekannya yang masih menggunakan APD, langsung dievakuasi ke Pangkal Pinang.

"Jadi Supir sama rekannya satu orang itu karena habis mengantarkan jenazah pasien Covid-19 dari Muntok mereka masih menggunakan APD, tidak ada korban jiwa mereka dan ambulance sudah dievakuasi ke Pangkal Pinang, " jelas Kapolsek.
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1563 seconds (0.1#10.140)