Partai Hanura Ingin Uji Kelayakan Calon Wakil Bupati Luwu Timur

Sabtu, 26 Juni 2021 - 07:55 WIB
loading...
Partai Hanura Ingin Uji Kelayakan Calon Wakil Bupati Luwu Timur
Partai Haruna Sulsel akan lakukan uji kelayakan calon wakil bupati yang akan diusulkan dampingi Budiman di Luwu Timur. Foto: Ilustrasi
A A A
LUWU TIMUR - Partai Hanura Sulsel ingin melakukan fit and proper test calon wakil bupati Luwu Timur (Lutim) usulannya. Uji kelayakan dinilai perlu untuk melihat sejauh mana kualitas sang figur.

"Kita mau tahu bagaimana calon usulan kita bisa benar-benar bekerja untuk Luwu Timur. Tidak boleh sembarangan," kata Sekretaris DPD Hanura Sulsel, Affandy Agusman Haris saat dihubungi pada Jumat (25/6/2021).


Hanura memang berhak mengusulkan figur sebagai Cawabup Lutim untuk pendamping Bupati Budiman . Hanura menjadi salah satu pengusung Husler-Budiman di Pilkada 2020 dengan mengantongi tiga kursi.

Affandy mengatakan, setiap figur yang ingin mendapat restu Partai Hanura mesti menghadap ke DPD. Sejauh ini memang baru Deddy Muller yang baru bertemu DPD Hanura Sulsel.

"Baru Pak Deddy yang bertemu dengan pak ketua (Andi Ilhamsyah Mattalatta). Selain itu, belum ada. Belum ada lagi yang berkomunikasi," ujar Affandy.

Menurutnya, mekanisme Partai Hanura wajib melalui DPD. Sekali pun DPP yang mengambil keputusan akhir berupa penerbitan surat keputusan (SK) saat mengusulkan Cawabup Lutim nanti.

"Tetap DPP yang mengeluarkan SK usulan. Tapi tidak boleh ada yang lompat pagar. Jika ada yang langsung main ke DPP, maka diminta harus kembali ke DPD. Harus melalui mekanisme," sebut Affandy.

Anggota DPRD Lutim Fraksi Hanura , Alfian Alwi mengungkapkan pembahasan Cawabup sementara digodok. Dalam waktu dekat akan dibahas di badan musyawarah (Bamus).

"Kemungkinan tanggal 30 akan masuk di Bamus. Di situ kita akan bahas kapan pembentukan pansusnya (panitia khusus)," tambah Alfian.

Berbeda dengan Hanura, Partai Gerindra Sulsel memprioritaskan kader untuk didorong sebagai Cawabup. Mereka mantap mendukung Deddy Muller sebagai kandidat pendamping Budiman. Apalagi Deddy memang merupakan kader Gerindra di Lutim.

Gerindra juga berhak mengusulkan Cawabub Lutim. Mereka mengantongi empat kursi saat mendukung Husler-Budiman di Pilkada 2020 lalu.

"Deddy Muller kan Sekretaris DPC Gerindra Lutim, jadi kita harus dukung. Kita siap memberi support penuh. Apalagi Deddy memang merupakan keluarga almarhum," sebut Sekretaris DPD Gerindra Sulsel, Darmawangsyah Muin.


Gerindra Sulsel sebelumnya mendorong Marjono sebagai pendamping Budiman. Namun Marjono lebih nyaman sebagai wakil rakyat dan enggan meninggalkan jabatannya di DPRD Sulsel sebagai legislator.

"Makanya, jika keluarga inti maksudnya istri almarhum mau, maka kami akan dukung. Wajib hukumnya kita dukung kader kita," kunci Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.
(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1358 seconds (0.1#10.140)