Ridwan Kamil dan JQR Bantu Pemulangan Jenazah Mahasiswi Unpad Asal Papua

Senin, 14 Juni 2021 - 13:58 WIB
loading...
Ridwan Kamil dan JQR...
Proses pemulangan jenazah mahasiswi asal Papua yang meninggal di kamar kosnya karena sakit lambung kronis. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Jabar Quick Response (JQR) membantu proses pemulangan jenazah mahasiswi universitas Padjadjaran (Unpad) asal Merauke, Papua, Huldah Tresia.

Pemulangan jenazah dilakukan melalui Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (10/6/2021) lalu. Almarhum Huldah mengembuskan napas terakhir pada Kamis (10/6/2021) lalu di kamar kosnya karena sakit lambung kronis.

"Almarhum diberangkatkan dari Bandung menggunakan ambulans ke Bandara Soekarno-Hatta dan diterbangkan dengan pesawat (rute) Jakarta-Merauke," kata tim JQR, Irvan Hilmi melalui keterangan resminya, Senin (14/6/2021).

Baca juga: Marak Bongkar Makam, RS di Bandung Diminta Teliti Beri Status Jenazah COVID-19

Irvan menjelaskan, pada Jumat (11/6/2021) sore, rekan almarhum sesama mahasiswa asal Papua melapor ke JQR meminta bantuan atas permasalahan pemulangan jenazah almarhum. Kemudian, pihak JQR segera melaksanakan rencana operasi penyelesaian aduan tersebut.

"Sebelumnya, rekan almarhum mengadu ke Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Oleh Bapak Gubernur mereka diarahkan kepada JQR untuk membantu segera pemulangan almarhum," terangnya.

Irvan menambahkan, proses pemulangan jenazah bisa segera dilaksanakan cepat dan lancar serta tanpa kendala. Di Merauke, kata Irvan, pihak keluarga sudah mempersiapkan penyambutan jenazah untuk dimakamkan.

Sementara itu, rekan almarhum yang juga ketua Ikatan Mahasiswa se-Tanah Papua, Judas Dogaparagaje mengaku kebingungan atas permasalahan pemulangan jenazah almarhum. Kendalanya, kebutuhan biaya administrasi dan ongkos pemulangan menggunakan pesawat.

"Tapi kami ingat janji Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil kepada kami untuk menghubungi beliau jika ada kebutuhan dan janji tersebut dijawab dengan sangat cepat melalui JQR lakukan hari ini," ucap Judas.

Mewakili pihak keluarga dan mahasiswa asal Papua di Jabar, Judas mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dan JQR. Judas mengaku, tidak menyangka jika respons yang didapatkan sangat cepat.

"Karena kami posisinya merantau pasti perlu banyak sekali bantuan dan berharap antara masyarakat Jawa Barat, Pemda Provinsi Jabar, dan mahsasiswa asal Papua bisa terus saling bekerja sama," katanya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
Gubernur Jabar Dedi...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Diancam Dibunuh
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
Pria Ini Ngaku Ayah...
Pria Ini Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Ini Kata Kuasa Hukum Ridwan Kamil
Malam Ini Rakyat Bersuara...
Malam Ini Rakyat Bersuara PANGGUNG TERKINI, RK DIBIDIK, DEDI MULYADI DIKRITIK bersama Aiman Witjaksono, Farhat Abbas, Toni RM, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
Dedi Mulyadi Larang...
Dedi Mulyadi Larang Pungutan Sumbangan di Jalan, Ini Kata Warga Bekasi
Arus Balik Jalur Selatan...
Arus Balik Jalur Selatan dari Nagreg hingga Cibiru Bandung Padat Merayap
Arus Balik, Lonjakan...
Arus Balik, Lonjakan Kendaraan dari Garut-Tasik Menuju Bandung Meningkat
Viral Kades Klapanunggal...
Viral Kades Klapanunggal Minta THR Rp165 Juta, Gubernur Jabar: Kesalahan yang Tidak Bisa Diampuni!
Rekomendasi
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
Bitcoin Lampaui Google...
Bitcoin Lampaui Google dan Amazon, Masuk 5 Besar Aset Global
Berita Terkini
3 Penumpang Minibus...
3 Penumpang Minibus Terjun ke Sungai Lae Kombih di Pakpak Bharat Belum Ditemukan
4 menit yang lalu
BPKB Tak Dikasih, Anak...
BPKB Tak Dikasih, Anak di OKU Bakar Mobil Ibunya
45 menit yang lalu
Ada Pembangunan LRT...
Ada Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B, Lalin di Jalan Pramuka Arah Manggarai Dialihkan
1 jam yang lalu
Pemkot Tangsel Masuk...
Pemkot Tangsel Masuk 10 Besar Kota Berkinerja Terbaik Nasional 2024 dari Kemendagri
1 jam yang lalu
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
1 jam yang lalu
Trayek Transjabodetabek...
Trayek Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Resmi Beroperasi, Pilar: Warga Tangsel Kini Mudah ke Jakarta
3 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved