Jebolan Kanada, Wilson Pilih Pulang ke Desa Bangun Ekonomi Lewat Aplikasi Sembako

Minggu, 30 Mei 2021 - 17:56 WIB
loading...
A A A
Jawa Barat, kata dia, menjadi salah satu daerah yang dibidik Dagangan. Hal ini karena jumlah desa di Jawa Barat cukup banyak. Secara akses, letak geografis pedesaan di Jabar juga terbesar hingga pelosok daerah hingga kawasan terpencil.

"Ini yang kami bidik, karena kami memang fokus membangun instruktur player di desa . Bagaimana warga desa bisa mendapatkan barang dengan cara online dan harga terjangkau," jelas dia di Bandung.



Dia mencontohkan, salah satu daerah dengan pertumbuhan reseller terbesar adalah di wilayah Bandung Raya. Dagangan mencatat pertumbuhan hingga 200 reseller setiap bulannya. "Secara nasional, kami sudah ada di 3.000 desa . Terbanyak ada di Jawa Barat, dan Jawa Tengah," jelas dia.

Menurut dia, Dagangan memang fokus menggarap market perdesaan. Harapannya ekonomi desa bisa maju, tak kalah dengan wilayah perkotaan. Selain itu, Dagangan juga menjamin harga yang diterima di setiap daerah sama. "Jumlah pemesanan sudah cukup tinggi, antara 300 hingga 400 drop barang untuk satu daerah," beber Wilson.

Lebih lanjut dia menjelaskan, untuk memaksimalkan peran reseller , pihaknya memberikan benefit kepada para mitra yang aktif sebagai reseller. Adanya benefit baru tersebut semakin memberikan banyak keuntungan yang bisa diraih, seperti poin belanja harian, komisi belanja tiap bulan, pulsa gratis, uang tunai hingga emas batangan.



"Benefit baru ini juga sebagai bentuk reward kami kepada para reseller yang giat memperkenalkan Aplikasi Dagangan kepada masyarakat luas di area Bandung Raya. Serta kedepannya kami pun akan memperluas jangkauan Dagangan ke area Jawa Barat lainnya," ujar Wilson.

Pihaknya, kata dia, membuka kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat desa yang ingin bermitra dan bergabung menjadi reseller dengan cara mengunduh dan melakukan pendaftaran via Aplikasi.
(eyt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3095 seconds (0.1#10.140)