Rumahnya di Ambang Jurang, 1 Keluarga di Pematangsiantar Terpaksa Mengungsi
loading...
A
A
A
PEMATANGSIANTAR - Longsor terjadi di beberapa titik di wilayah Pematangsiantar, Sumatera Utara. Kondisi ini dipicu oleh hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut. Salah satu titik longsor ada di Kompleks Perumahan Karangsari Permai.
Akibat jalan perumahan yang ambles tergerus air hujan, penghuni rumah terpaksa mengungsi karena kawatir rumahnya roboh . keluarga tersebut meninggalkan rumahnya, dan kini tinggal di rumah salah satu keluarganya.
Salah seorang warga di Perumahan Karangsari Permain, Hijrah Sikumbang menyebutkan, kedalaman longsor mencapai 20 meter dengan panjang mencapai 10 meter. " Longsor memakan badan jalan kompleks perumahan yang biasa dilalui warga, dan menumbangkan tiang listrik perumahan," tuturnya.
Warga berharap, Pemkot Pematangsiantar, dapat memberikan bantuan dan segera mengatasi longsor ini. Mereka khawatir, jika kondisi ini dibiarkan rumah warga akan roboh dan mengancam keselamatan warga lainnya.
Akibat jalan perumahan yang ambles tergerus air hujan, penghuni rumah terpaksa mengungsi karena kawatir rumahnya roboh . keluarga tersebut meninggalkan rumahnya, dan kini tinggal di rumah salah satu keluarganya.
Salah seorang warga di Perumahan Karangsari Permain, Hijrah Sikumbang menyebutkan, kedalaman longsor mencapai 20 meter dengan panjang mencapai 10 meter. " Longsor memakan badan jalan kompleks perumahan yang biasa dilalui warga, dan menumbangkan tiang listrik perumahan," tuturnya.
Warga berharap, Pemkot Pematangsiantar, dapat memberikan bantuan dan segera mengatasi longsor ini. Mereka khawatir, jika kondisi ini dibiarkan rumah warga akan roboh dan mengancam keselamatan warga lainnya.
(eyt)