Libur Lebaran, Tingkat Kunjungan Wisatawan di Jatim Hanya 30 Persen
loading...
A
A
A
SURABAYA - Tingkat kunjungan wisatawan ke sejumlah tempat wisata di Jawa Timur (Jatim) selama libur Lebaran 2021 hanya sekitar 30%. Jumlah itu jauh di bawah kapasitas yang ditentukan pemerintah, yakni sebesar 50% dari total kapasitas normal.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim, Sinarto mengatakan, pihaknya telah melakukan pemantauan untuk pergerakan wisatawan. Hasilnya, banyak warga yang berwisata sesuai dengan rayonisasi. Pemantauan tersebut digelar bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim.
“Warga Surabaya, banyak yang berlibur ke mal atau kebun binatang, lalu warga Mojokerto berwisata di daerah mereka sendiri,” ujarnya, Selasa (18/5/2021).
Baca juga: Angkutan Antar Provinsi Kembali Beroperasi, Khofifah Pastikan Swab Test Antigen dan GeNose Cukup
Dia menambahkan, daerah yang cukup memutar pergerakan wisatawan lokal yakni di Rayon 1. Rayon 1 ini terdiri dari Surabaya, Mojokerto, Gresik dan Sidoarjo. Setiap destinasi wisata, rata-rata dikunjungi sekitar 10 – 30% dari kapasitas. “Warga di Rayon 1, selama Lebaran banyak yang mengunjungi Trawas Mojokerto. Wisata di Trawas ini menjadi favorit,” terangnya.
Sinarto mengungkapkan, meski ada sejumlah tempat wisata buka, namun ada tempat wisata lain yang justru tidak beroperasi selama libur lebaran. Di antaranya, tempat wisata di Bondowoso tutup mulai 11 - 20 Mei 2021, Madiun 4 - 17 Mei, Kabupaten Probolinggo dan Lumajang tutup 13 - 23 Mei, Situbondo 13 - 19 Mei, Jember 11 - 17 Mei, Kota Kediri sejak pandemi belum buka, Kabupaten Blitar 13 - 17 Mei, Kabupaten Malang 13 - 14 Mei, Nganjuk 12 - 17 Mei, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) tutup 13 - 23 Mei. “Sebagian besar tempat wisata yang tutup adalah milik pemerintah,” tandasnya.
Baca juga: 3 PMI Asal Jatim Positif Terinfeksi Virus Corona Varian Baru, 1 Sembuh
Sementara itu, Taman satwa Kebun Binatang Surabaya (KBS) selama hari H hingga H+3 lebaran, berhasil mencatatkan sebanyak 17.801 kunjungan. Rinciannya, pada 13 Mei 2021 2.852 orang, lalu pada 14 Mei tercatat mencapai 4.995 pengunjung, pada 15 Mei mencapai 4.956. pengunjung serta pada puncaknya terjadi pada 16 Mei yakni mencapai 4.998 orang.
Direktur Utama Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS, Chairul Anwar mengatakan, KBS dibuka dalam dua sesi. Yakni pukul 08.00 – 12.00 WIB dan sesi kedua pukul 13.00 – 16.30 WIB. Dari masing-masing sesi dipastikan kapasitas pengunjung sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh Satgas COVID-19 Kota Surabaya yakni berjumlah 5.000 orang. “Dalam setiap sesi, terapkan protokol kesehatan secara ketat,” ujarnya
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim, Sinarto mengatakan, pihaknya telah melakukan pemantauan untuk pergerakan wisatawan. Hasilnya, banyak warga yang berwisata sesuai dengan rayonisasi. Pemantauan tersebut digelar bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim.
“Warga Surabaya, banyak yang berlibur ke mal atau kebun binatang, lalu warga Mojokerto berwisata di daerah mereka sendiri,” ujarnya, Selasa (18/5/2021).
Baca juga: Angkutan Antar Provinsi Kembali Beroperasi, Khofifah Pastikan Swab Test Antigen dan GeNose Cukup
Dia menambahkan, daerah yang cukup memutar pergerakan wisatawan lokal yakni di Rayon 1. Rayon 1 ini terdiri dari Surabaya, Mojokerto, Gresik dan Sidoarjo. Setiap destinasi wisata, rata-rata dikunjungi sekitar 10 – 30% dari kapasitas. “Warga di Rayon 1, selama Lebaran banyak yang mengunjungi Trawas Mojokerto. Wisata di Trawas ini menjadi favorit,” terangnya.
Sinarto mengungkapkan, meski ada sejumlah tempat wisata buka, namun ada tempat wisata lain yang justru tidak beroperasi selama libur lebaran. Di antaranya, tempat wisata di Bondowoso tutup mulai 11 - 20 Mei 2021, Madiun 4 - 17 Mei, Kabupaten Probolinggo dan Lumajang tutup 13 - 23 Mei, Situbondo 13 - 19 Mei, Jember 11 - 17 Mei, Kota Kediri sejak pandemi belum buka, Kabupaten Blitar 13 - 17 Mei, Kabupaten Malang 13 - 14 Mei, Nganjuk 12 - 17 Mei, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) tutup 13 - 23 Mei. “Sebagian besar tempat wisata yang tutup adalah milik pemerintah,” tandasnya.
Baca juga: 3 PMI Asal Jatim Positif Terinfeksi Virus Corona Varian Baru, 1 Sembuh
Sementara itu, Taman satwa Kebun Binatang Surabaya (KBS) selama hari H hingga H+3 lebaran, berhasil mencatatkan sebanyak 17.801 kunjungan. Rinciannya, pada 13 Mei 2021 2.852 orang, lalu pada 14 Mei tercatat mencapai 4.995 pengunjung, pada 15 Mei mencapai 4.956. pengunjung serta pada puncaknya terjadi pada 16 Mei yakni mencapai 4.998 orang.
Direktur Utama Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS, Chairul Anwar mengatakan, KBS dibuka dalam dua sesi. Yakni pukul 08.00 – 12.00 WIB dan sesi kedua pukul 13.00 – 16.30 WIB. Dari masing-masing sesi dipastikan kapasitas pengunjung sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh Satgas COVID-19 Kota Surabaya yakni berjumlah 5.000 orang. “Dalam setiap sesi, terapkan protokol kesehatan secara ketat,” ujarnya
(msd)