Korban Puting Beliung di Mappedeceng Terima Bantuan Rp46,2 Juta

Sabtu, 17 April 2021 - 08:12 WIB
loading...
Korban Puting Beliung...
Wakil Bupati Luwu Utara, Suaib Mansur menyerahkan bantuan kepada salah satu korban bencana puting beliung di Kecamatan Mappideceng, Jumat 16 April. Foto: Humas Pemkab Luwu Utara
A A A
LUWU UTARA - Wakil Bupati Luwu Utara, Suaib Mansur, menyerahkan bantuan untuk korban bencana alam kepada 6 warga Desa Mappedeceng, Kecamatan Mappedeceng yang terkena dampak bencana alam angin puting beliung, Jumat 16 April. Bantuan diserahkan di aula kantor Desa Mappedeceng. Total bantuan yang diserahkan senilai Rp46.200.000.Wabup Suaib mengatakan bahwa pemberian bantuan bencana alam adalah bentuk kepedulian Pemkab Luwu Utara terhadap korban bencana.

“Alhamdulillah hari ini kita bisa wujudkan dengan pemberian bantuan stimulan. Nilainya tidak besar, tapi percayalah ini bentuk kepedulian dan simpati pemerintah daerah yang terus hadir membantu masyarakatnya,” ujar Suaib.Ia mengatakan, pemda tak ingin masyarakatnya tertimpa bencana. Namun, kata dia, tak satu pun manusia bisa menolak datangnya bencana. Menurutnya, yang harus dilakukan adalah tetap bersinergi dan melakukan berbagai upaya mitigasi di semua level pemerintahan.“Kami harap semua level pemerintahan tetap bersinergi membantu jika ada kejadian,” imbuhnya.

Sementara Kalaksa BPBD, Muslim Muchtar yang hadir mendampingi Wabup mengungkapkan, bencana angin puting beliung di Mappedeceng terjadi pada 24 Januari 2021. Sejak kejadian itu, pihaknya langsung turun ke lapangan melakukan asesmen dan membantu para korban yang terdampak.“Saat itu, kita langsung turun ke lapangan membantu korban dan melakukan asesmen kerugian yang diakibatkan dari bencana ini,” tandasnya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1607 seconds (0.1#10.140)